JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) sudah memiliki rencana setelah melepas jabatannya pada Oktober mendatang. Dia lebih memilih menyiapkan program acara di televisi daripada menjadi menteri.
Secara terang-terangan Ahok tidak ingin masuk kabinet. Pernyataan ini sekaligus menepis rumor bahwa mantan Bupati Belitung Timur itu bakal menjadi menteri setelah tak lagi berkantor di Balai Kota DKI Jakarta.
Secara terang-terangan juga Ahok mengaku menjauh dari hingar politik. Isyarat sikap tersebut tecermin dari pernyataannya yang tidak ingin ada di salah partai di Tanah Air.
"Nggak masuk partai politik, nggak jadi menteri, nggak jadi staf presiden, semua nggak," ujar Ahok di Balai Kota, Kamis (4/5/2017).
Lalu apa yang akan Ahok lakukan? Rival Anies Baswedan pada Pilkada DKI Jakarta 2017 ini akan menghabiskan waktunya untuk menyiapkan sebuah program televisi. Bekerja sama dengan salah satu stasiun televisi, suami dari Veronica Tan itu akan membuat program bernama Ahok Show.
Dari acara tersebut, Ahok akan menerima pembagian pendapatan iklan.
"Kalau mau terima iklan, berapa bagi saya lah 20 atau 30 persen," katanya. (plt)