Berita
Oleh Ferdiansyah pada hari Jumat, 13 Okt 2017 - 11:20:19 WIB
Bagikan Berita ini :

Partai Binaan Tommy Soeharto Resmi Daftar Pemilu

80partaiberkarya.jpg
Partai Berkarya (Sumber foto : ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Partai Berkarya, yang dibina oleh Hutomo Mandala Putra atau Tommy Soeharto, mendaftar menjadi peserta pemilihan umum ke Komisi Pemilihan Umum dengan target lolos menjadi peserta Pemilu 2019.

"Kami dari keluarga besar Partai Berkarya, Alhamdulilah hari ini resmi mendaftar sebagai calon peserta pemilu 2019. Target terdekat kami adalah lolos verifikasi dan menjadi peserta pemilu 2019," kata Sekretaris Jenderal Partai Berkarya Badar Picunang di KPU Pusat, Jakarta, Jumat (13/10/2017).

Badar mengatakan kali ini pengurus partai belum membawa seluruh dokumen kelengkapan pendaftaran namun akan melengkapinya kemudian.

"Kami telah memerintahkan kepada pengurus untuk menyerahkan berkas kelengkapan pendaftaran dari Partai Berkarya. Insya Allah mulai hari ini hingga Senin partai kami akan melengkapi kekurangan dan kebutuhan dalam rangka memenuhi persyaratan pendaftaran," ujar Badar.

Ketua Umum DPP Partai Berkarya Neneng A Tutty mengatakan berharap partainya bisa lolos verifikasi KPU dan menjadi peserta Pemilu 2019. (plt/ant)

tag: #partai-berkarya  #pemilu-2019  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
thejoint
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Berita Lainnya
Berita

TB Hasanuddin Desak Tindakan Tegas terhadap KKB Usai Serang Komnas HAM

Oleh Sahlan Ake
pada hari Senin, 28 Apr 2025
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Anggota Komisi I DPR RI, Mayjen TNI (Purn) TB Hasanuddin, mengecam keras aksi penembakan yang dilakukan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) terhadap rombongan Komnas HAM di ...
Berita

Henry Indraguna Nilai Revisi UU Kejaksaan Tak Jadikan Jaksa Kebal Hukum

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Pembahasan Revisi Undang-Undang Kejaksaan dinyatakan akan dimulai setelah DPR RI selesai melakukan pembahasan RUU KUHAP. Disampaikan, bahwa pembahasan akan dilakukan pada ...