Berita
Oleh pamudji pada hari Kamis, 02 Mei 2019 - 09:24:37 WIB
Bagikan Berita ini :

Prabowo Ulang Kisah Sukses Dulang Suara di Sukabumi

tscom_news_photo_1556763877.jpeg
Prabowo Subianto-Sandiaga Uno (Sumber foto : ist)

SUKABUMI (TEROPONGSENAYAN)--Capres Prabowo Subianto mengulang kisah sukses mendulang suara Pilpres 2014 pada Pilpres 2019.Bersama cawapres, Sandiaga Uno, Prabowo meraup 69,2 persen dari Pilpres di Sukabumi, Jawa Barat, 17 April lalu.

Pasangan capres-cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno mengungguli pasangan nomor urut 01 yakni Joko Widodo-KH Ma"ruf Amin di Kota Sukabumi, Jawa Barat. Prabowo-Sandi mendapatkan 139.106 suara atau 69,2 persen sedangkan Jokowi-Ma"ruf mendapat 61.835 suara atau 30,07 persen

Persentase suara raihan suara masing-masing pasangan tersebut di Kota Sukabumi pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 dibandingkan dengan 2014 cenderung stagnan. Hasil rekapitulasi yang dilakukan oleh KPU setempat menunjukkan tidak ada lonjakan maupun penurunan yang signifikan.

"Persentase perolehan suara masing-masing pasangan capres tidak jauh berbeda dengan 2014 lalu, hanya saja jumlah pemilihnya saja yang bertambah tetapi persentasenya bisa dikatakan perubahannya sedikit," kata Komsioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Sukabumi Agung Dugaswara di Sukabumi, Kamis (2/5/2019).

Jumlah persentase suara tersebut dihitung dari suara sah sebanyak 200.941 suara. Sementara untuk total suara yang digunakan pada pilpres ini sebanyak 205.603 suara dikurangi jumlah suara tidak sah sebanyak 4.662 suara.

Sama halnya pada 2014, saat itu Prabowo Subianto yang berpasangan dengan Hatta Radjasa meraih suara sebanyak 120.118 atau 67,9 persen dan untuk pasangan Joko Widodo-Jusuf Kalla meraih suara 53.070 atau 33,1 persen dengan jumlah suara sah sebanyak 176.727.

Adanya kenaikan jumlah suara capres pada pemilu ini dikarenakan meningkatnya angka partisipasi masyarakat yang mencapai 83,9 persen. Persentase itu naik sekitar enam persen dibandingkan dengan pemilu 2014 lalu yang hanya 77 persen.(plt)

tag: #prabowosandiaga  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
IDUL FITRI 2025 AHMAD NAJIB Q
advertisement
DOMPET DHUAFA RAMADHAN PALESTIN
advertisement
IDUL FITRI 2025 WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2025 HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2025 HERMAN KHAERON
advertisement
Berita Lainnya
Berita

KPK sedang mainkan jurus apa? Ketika Geledah Rumah La Nyalla

Oleh Muslim Arbi Direktur Gerakan perubahan dan Koordinator Indonesia Bersatu
pada hari Minggu, 20 Apr 2025
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Tidak ada hujan. Tidak ada angin. Tiba-tiba KPK menggeledah rumah La Nyalla Mattalitti di Surabaya. Penggeledah ini mengagetkan banyak orang. Termasuk saya.  Konon ...
Berita

Bertemu Ketua Parlemen Palestina, Puan Sampaikan Dukungan RI Tak Pernah Surut

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua DPR RI Puan Maharani bertemu dengan Ketua Parlemen Palestina, Rawhi Fattouh dan menyampaikan bahwa dukungan Indonesia untuk kemerdekaan Palestina tak pernah surut. ...