Berita
Oleh Givary Apriman pada hari Sabtu, 25 Apr 2020 - 20:32:55 WIB
Bagikan Berita ini :

Penundaan Pembahasan RUU Ciptaker Bisa Menyisakan Potensi Resistensi dari Kalangan Pekerja

tscom_news_photo_1587817763.jpg
Ahmad Ali (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua Fraksi Nasdem (Nasional Demokrat) DPRAhmad Ali mengatakan kalau keputusan pemerintah untuk menunda pembahasan Rancangan Undang-undang Cipta Kerja (RUU Ciptaker) berpotensi melahirkan resistensi di kalangan pekerja.

Untuk itu, Ahmad Ali meminta pemerintah untuk mencabut klaster ketenagakerjaan dari Rancangan Undang-Undang Cipta Kerja (RUU Ciptaker) karena akan lebih konklusif.

"Keputusan Presiden untuk menunda pembahsan klaster ketenegakerjaan berpotensi melahirkan resistensi dari kalangan pekerja terhadap RUU Ciptaker," kata Ahmad Ali dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (25/04/2020).

Meski begitu, Fraksi Nasdem mengapresiasi pernyataan Jokowi yang telah mengambil sikap untuk menunda pembahasan RUU Cipta kerja.

"Fraksi NasDem mengapresiasi atas pernyataan Presiden Joko Widodo untuk menunda pembahasan klaster ketenagakerjaan," ujarnya.

Wakil Ketua Umum Partai Nasdem ini menilai untuk mengatasi resistensi RUU Ciptaker di kalangan pekerja sebaiknya klaster ketenegakerjaan dibahas di kanal yang lebih relevan.

Pasalnya, tujuan dasar pembentukan RUU Ciptaker tidak akan relevan dengan tujuan peraturan yang ingin memangkas ketumpangtindihan regulasi dan menyederhanakan peraturan.

"Sebagaimana kerap disampaikan, Fraksi Partai NasDem memandang bahwa akan lebih tepat jika klaster ketenagakerjaan dibahas secara terpisah di kanal yang lebih relevan terkait ketenagakerjaan," ungkapnya.

Anggota Komisi III DPRini menyebut kalau Fraksi Nasdem mengusulkan untuk melakukan perubahan nama pada RUU Ciptaker.

"Fraksi Partai NasDem mengusulkan agar ada perubahan nama dari RUU, dari RUU Cipta Kerja menjadi RUU Kemudahan Berinvestasi dan Debirokratisasi Perizinan," pungkasnya.

tag: #nasdem  #dpr  #ruu-ciptaker  #surya-paloh  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Waka Komisi XIII DPR Pertanyakan Dasar Pemulangan Mary Jane, Ingatkan Agar Tak Langgar Hukum

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 21 Nov 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Wakil Ketua Komisi XIII Andreas Hugo Pareira mempertanyakan dasar hukum kebijakan yang digunakan Pemerintah dalam pengembalian terpidana mati kasus narkotika, Mary Jane ...
Berita

Survei TBRC: Toni Uloli-Marten Taha Unggul Elektabilitas 45,8%

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Timur Barat Research Center (TBRC) merilis hasil survei terkait Pilgub Gorontalo 2024 menjelang hari pencoblosan pada 27 November. Hasilnya, pasangan Toni Uloli-Marten ...