Berita
Oleh Sahlan Ake pada hari Jumat, 01 Mei 2020 - 22:30:01 WIB
Bagikan Berita ini :

Anies: Hati-hati yang Nekat Pulang Kampung

tscom_news_photo_1588347001.jpg
Pintu toll (Sumber foto : Ilustrasi)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedansedang menyusun regulasi yang akan membatasi pergerakan penduduk dari luar Jakarta menuju ibu kota seusai lebaran.

"Kita sedang menyusun regulasi untuk membatasi pergerakan orang masuk Jakarta sesudah musim lebaran," ujar Anies dalam konferensi pers yang disiarkan langsung melalui kanal YouTube Pemprov DKI Jakarta, Jumat (1/5/2020).

Karena itu bagi warga Jakarta mematuhi arahan Presiden Jokowi agar tidak lakukang pulang kampung untuk mencegah penyebaran virus Corona.

"Maka saya sampaikan kepada semua pihak untuk mentaati anjuran itu. Karena bila anda pulang belum tentu bisa kembali ke Jakarta dengan cepat," katanya.

Anies menyebutkan penyusunan regulasi itu berkaitan juga dengan larangan pemerintah
pusat yang melarang masyarakat untuk pulang kampung di tengah pandemi COVID-19.

Nanti kalau regulasinya sudah selesai akan dikeluarkan dan akan ada pembatasan amat ketat untuk masuk ke Jakarta.

"Jadi saya ingin semua menyadari pentingnya berada di tempat kita sekarang, dan tidak meninggalkan kota Jakarta. Ini saya rasa termasuk Jabodetabek juga," ujar Anies.

Anies mengatakan pembatasan pergerakan dari luar Jakarta itu nantinya lebih ketat dari aturan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang saat ini sedang dijalani.

"Mekanisme lain tapi nanti diumumkan setelah regulasinya selesai. Tapi ada mekanisme lain, bukan seperti biasanya. Biasanya kan kita lakukan operasi justisia di sini, tidak ada lagi operasi justisia," kataAnies.

tag: #anies-baswedan  #relawananies  #mudik  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement