JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) -Menteri ESDM Sudirman Said dan mantan Ketua Tim Reformasi Tata Kelola Minyak dan Gas Bumi Faisal Basri, 9 Mei lalu, diisukan mencarter jet dari Singapura-Medan-Singapura. Kabarnya anggaran itu ditanggung pihak ketiga
Khabar itu juga menyebutkan, Jumat sore, 8 Mei 2015, Sudirman tiba di Singapura bersama Faisal Basri. Malam harinya, Sudirman dan Faisal ditemani Direktur SDM Pertamina Dwi Wahyu Daryoto, dan Dirut Integrated Supply Chain (ISC) Daniel Purba bertemu Direktur Utama Petral di Hotel Four Season.
Soal kebenaran khabar itu anggota Komisi VII DPR Mohammad Suryo Alam akan menanyakan kepada yang bersangkutan. DPR ingin tahu kebenaran fasilitas yang didapat menteri sebagai pejabat.
"Dalam rapat-rapat memang lazim pejabat mendapatkan pelayanan seperti itu tapi harus dilihat juga kepantasannya," kata Suryo, Kamis (28/05/2015).
Suryo mengatakan, Komisi VII sudah pasti menanyakan kepada Sudirman Said saat rapat kerja. "Jadwalnya minggu depan, saya kira akan ada yang minta klarifikasi," katanya.(ss)