Berita
Oleh Ilyas pada hari Sabtu, 20 Jun 2015 - 14:45:44 WIB
Bagikan Berita ini :

Jokowi Akui Marah Soal Penanganan Muatan Kapal di Pelabuhan

79jokowi-indra.jpg
Jokowi (Sumber foto : Indra/ TeropongSenayan)

BELITUNG (TEROPONGSENAYAN) - Presiden Joko Widodo mengaku marah soal 'dwelling time' pelabuhan di Indonesia yang masih kalah dengan negara-negara tetangga.

"Yang dihadapi di dunia sekarang adalah kompetisi dan daya saing, kalau tidak bisa bersaing kita tertinggal dan habis," kata Presiden Jokowi, ketika meresmikan pengoperasian Pelabuhan Tanjung Batu Belitung Provinsi Bangka Belitung, Sabtu (20/6/2015).

Kepala Negara menyebutkan dwelling time atau penanganan muatan kapal sejak turun dari kapal hingga keluar pelabuhan, juga merupakan indikator daya saing layanan di pelabuhan.

"Negara lain sudah bisa sehari saja, kita masih 4, 5, 7 hari, itu harus dijelaskan," kata Presiden lagi.

Jokowi menanyakan instansi mana yang paling lama dalam penanganan barang di pelabuhan namun tidak mendapatkan jawaban yang memuaskan.

"Itu alasan kenapa saya marah, tapi kemarin belum puasa ditanya instansinya, muter-muter saja, sampai beberapa kali saya tanya," kata Jokowi pula.

Presiden juga menyebutkan konektivitas antarpulau di Indonesia diperlukan karena dua per tiga wilayah Indonesia adalah air.

"Ada 17.000 pulau, kalau konsentrasi ke darat, itu keliru," kata Presiden Jokowi. (iy/an)

tag: #Jokowi  #pelabuhan  #dwelliing time  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
IDUL FITRI 2025 AHMAD NAJIB Q
advertisement
DOMPET DHUAFA RAMADHAN PALESTIN
advertisement
IDUL FITRI 2025 WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2025 HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2025 HERMAN KHAERON
advertisement
Berita Lainnya
Berita

AS Protes TKDN Indonesia, Eddy Soeparno: Industri Nasional Harus Tetap Diperkuat

Oleh Sahlan Ake
pada hari Minggu, 06 Apr 2025
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Wakil Ketua MPR RI Fraksi PAN Eddy Soeparno angkat bicara kembali mengenai tarif dagang Amerika Serikat terhadap Indonesia, yang salah satunya disebabkan protes pemerintah ...
Berita

Bank DKI Lakukan Pemeliharaan Sistem, Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Pemeliharaan sistem yang dilakukan Bank DKI saat ini turut mendapatkan atensi dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Staf Khusus Gubernur Bidang Komunikasi Publik, ...