JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Kepala Biro Hubungan Masyarakat dan Sistem Informasi Setjen MPR RI, Anies Mayangsari Muninggar, S.I.P., M.E. menghadiri acara Sarasehan Kehumasan MPR RI Menyapa Sahabat Kebangsaan di Politeknik eLBajo Commodus, Labuan Bajo, Jumat (25/04/2025).
Mengusung tema "Kebangsaan di Tengah Globalisasi: Menjadi Jati Diri Bangsa di Era Modern", Anies Mayangsari Muninggar mengatakan selain memahami dan melaksanakan nilai-nilai Pancasila, kehidupan bangsa Indonesia dapat diperkokoh dengan menjaga sendi-sendi utama lain seperti Undang-Undang Dasar 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia, dan Bhinneka Tunggal Ika secara konsekuen.
Turut hadir Direktur Politeknik eLBajo Commodus, Prof. Dr. I Nengah Dasi Astawa, M.Si., Ketua Yayasan Bangkit Anak Negeriku, Noviana Halim, civitas akademik Politeknik eLBajo Commodus, dan mahasiswa Politeknik eLBajo Commodus. Dalam kesempatan ini dilakukan pertukaran plakat antara Kepala Biro Hubungan Masyarakat dan Sistem Informasi Setjen MPR RI, Anies Mayangsari Muninggar dengan Direktur Politeknik eLBajo Commodus.
Anies mengakatan, saat ini Indonesia berada dalam era revolusi industri 4.0 yang mana digitalisasi semakin masif, beberapa sektor pun sudah menjalankan proses pekerjaannya dengan berbasis digital seperti sektor pemerintahan dan pendidikan.
“Hal itu menjadi tantangan kita di masa kini, karena dengan informasi yang sangat terbuka kita harus mawas diri dan tidak boleh lalai terhadap nilai-nilai yang ada terutama nilai-nilai yang ada di dalam Pancasila,” kata Anies
Anies menambahkan, di era digitalisasi ini perlu adanya peningkatan terhadap literasi, sehingga masyarakat akan lebih pandai untuk menyaring berita-berita di internet.
“Dan kita juga perlu mengimplementasikan nilai-nilai dari Pancasila dalam setiap aspek kehidupan, agar dapat menghadapi tantangan zaman dengan bijak dan percaya diri,” ungkapnya
Sementara itu, narasumber Direktur Politeknik eLBajo Commodus Prof. Dr. I Nengah Dasi Astawa, M.Si., menguraikan tentang pentingnya Empat Pilar untuk memperkuat keutuhan Bangsa Indonesia, semakin masyarakat memahami tentang nilai-nilai Pancasila, Undang-Undang Dasar 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia, dan Bhinneka Tunggal Ika maka Indonesia akan utuh dan jauh dari perpecahan.