Berita
Oleh Sahlan Ake pada hari Minggu, 27 Apr 2025 - 13:16:42 WIB
Bagikan Berita ini :

Dialog di UGM, Eddy Soeparno Bicara Komitmen Perjuangkan Lingkungan Hidup yang Sehat

tscom_news_photo_1745734602.jpg
Eddy Soemarno (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Pimpinan MPR RI Eddy Soeparno menjadi _keynote speaker_ di Universitas Gadjah Mada (UGM) dalam agenda MPR Goes to Campus bekerjasama dengan Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) UGM.

Acara di UGM ini merupakan bagian dari program MPR Goes to Campus yang diinisiasi Eddy Soeparno dan sudah menjangkau lebih dari 20 kampus di seluruh Indonesia.

Dalam sambutannya, Eddy menyampaikan bagaimana Indonesia merupakan negara yang diberkahi dengan sumber daya energi terbarukan dan energi fosil yang berlimpah.

Di sisi lain, sebagai Pimpinan MPR Eddy Soeparno terus mendorong percepatan transisi energi menuju energi terbarukan.

Bagi Eddy, transisi energi adalah keniscayaan karena saat ini kita membutuhkan sumber-sumber energi yang lebih bersih dan ramah lingkungan.

"Saat ini kita dihadapkan pada masalah polusi udara yang akut di kota-kota besar. Selain itu kita juga menghadapi ancaman dampak perubahan iklim yang saat ini berubah menjadi krisis iklim. Karena itu transisi menuju energi terbarukan adalah keniscayaan," lanjutnya.

Kepada mahasiswa UGM yang hadir, Eddy menjelaskan peran MPR sebagai penjaga konstitusi (_Guardian of The Constitution_).

Doktor Ilmu Politik UI ini menyampaikan, diantara peran MPR adalah menunaikan amanat konstitusi agar masyarakat mendapatkan haknya memperoleh lingkungan hidup yang sehat.

"Mungkin ada yang bertanya kok MPR yang biasanya bertugas melantik presiden dan melaksanakan sosialisasi 4 pilar, sekarang tiba-tiba bicara energi terbarukan?"

"Diantara tugas MPR adalah menunaikan amanat konstitusi dan tercantum jelas dalam Pasal 28H ayat 1 UUD 1945 tentang hak warga negara untuk mendapatkan lingkungan hidup yang sehat dan layak,"

"Amanat konstitusi di Pasal 33 Ayat 4 UUD 1945 juga menjelaskan bahwa perekonomian nasional diselenggarakan berdasarkan prinsip berkelanjutan dan berwawasan lingkungan,"

Waketum PAN ini mengajak mahasiswa UGM untuk berkolaborasi bersama MPR RI menunaikan amanat konstitusi tersebut.

"Kami di MPR membuka ruang seluas-luasnya untuk mahasiswa untuk terlibat aktif dalam memberikan rekomendasi hingga merumuskan kebijakan. MPR bukan hanya rumah rakyat, lebih dari itu MPR adalah rumah kolaborasi," tutup Anggota DPR RI Dapil Jawa Barat III Kota Bogor dan Cianjur ini.

tag: #mpr  #eddy-soeparno  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
IDUL FITRI 2025 AHMAD NAJIB Q
advertisement
DOMPET DHUAFA RAMADHAN PALESTIN
advertisement
IDUL FITRI 2025 WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2025 HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2025 HERMAN KHAERON
advertisement