JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Anggota Komisi IX DPR dari Fraksi PKB, Siti Masrifah mengakui bahwa saat ini mekanisme BPJS Kesehatan belum maksimal dalam penerapannya di masyarakat.
Hal ini terkait banyaknya keluhan dari masyarakat perihal rujukan yang berjenjang dan akhirnya membuat penumpukan pasien di Puskesmas.
"Memang kita akui fasilitas kesehatan khusus BPJS belum memadai, lalu obat di katalog tidak tersedia," kata Siti dalam diskusi bertajuk Perlindungan atau Komersialisasi Kesehatan di Plaza Festival, Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (9/8/2015).
Untuk itu, Siti mengungkapkan kalau masa sidang ke V DPR pihaknya akan membuat tim panitia kerja (Panja) khusus untuk BPJS guna carut marut masalah ini bisa terselesaikan.
"Pada masa sidang ke-V kita komisi IX akan membuat tim panja, untuk bisa menemukan formula yang tepat agar mekanismenya menjadi baik ke depan," tukasnya.