JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Anggota Komisi VIII Choirul Muna menyesalkan belum adanya laporan penyelenggaraan haji dari Kementerian Agama (Kemenag). Menurutnya, hingga saat ini Kemenag masih tertutup dalam pelaporan kemajuan pelaksanaan haji 2015.
“Sampai saat ini belum ada laporan terkait persoalan-persoalan dalam pelaksanaan haji, karena nampaknya pihak Kemenag menutup-nutupinya dan tidak mau melaporkan kepada kami (Komisi VIII),” sesal Choirul Muna, di Jakarta, Kamis (3/9/2015).
Choirul menegaskan akan menagih janji serta komitmen Menteri Agama dalam penyelenggaraan haji 2015.
“Saya akan memegang komitmen pak menteri, bahwa walaupun Biaya Penyelanggaraan Ibadah Haji (BPIH) diturunkan, secara pelayanan tidak (ikut) turun,” tegasnya. (mnx)