Berita
Oleh Sahlan Ake pada hari Jumat, 09 Okt 2015 - 10:39:25 WIB
Bagikan Berita ini :

Hore...Tantang Fraksi Lain, PAN Dukung Revisi UU KPK

83Taufik Kurniawan.jpg
Taufik Kurniawan (Sumber foto : Eko S Hilman/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) Taufik Kurniawan menyatakan Fraksi PAN DPR RI akan mendukung revisi UU 30/2002 tentang KPK. Asalkan lembaga anti korupsi itu diperkuat bukan untuk di lemahkan.

"Wacana UU KPK itu, sepanjang untuk penguatan dan perbaikan institusi kita dukung. Jangan diperlemah. Kita tunggu standing poin di masing-masing partai bagaimana," kata Taufik di komplek Parlemen, Senayan, Jum'at (9/10/2015).

Menurut dia terlalu simpel sekali untuk menyatakan menolak atau menerima UU KPK untuk dilakukan revisi. Padahal menurut Taufik, yang nolak itu setuju untuk pelemahan atau setuju karena memperkuat?

"Jangan disederhanakan menerima atau menolak. Harus reasoning yang tepat. Harus sesuai konstitusi kita. Harus mendapat persetujuan pemerintah dan DPR dan pendapat rakyat kita dengarkan," ujar Taufik yang juga Wakil Ketua DPR RI ini.

Taufik minta semua pihak tidak boleh menghakimi orang per orang atau fraksi per fraksi yang menyatakan mendukung untuk direvisi UU KPK. Menurutnya semua aspirasi apapun harus dihadapi dalam posisi kenyataan proses demokrasi.

"Kita lihat UU KPK seperti UU yang lain. UU KPK harus mendapat persetujuan masyarakat. Kita melihat sekarang masih berproses di Baleg. Apa yang dibahas di Baleg harus bersama-sama diputuskan dengan pemerintah," tandasnya.

Hingga saat ini masih terjadi saling tuding diantara fraksi di DPR RI terkait revisi RUU KPK. Sebagian setuju, lainnya menolak. Selain itu juga ada kontroversi tentang masuknya draf materi revisi secara tiba-tiba ke Badan Legislatif (Baleg).(ris)

tag: #pan  #uu kpk  #taufik  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement