Berita
Oleh Sahlan Ake pada hari Senin, 22 Agu 2016 - 14:16:37 WIB
Bagikan Berita ini :

Jika tak Sertakan Surat Cuti, Ahok Bisa Didiskualifikasi

78ahokIII.jpg
Basuki Tjahaja Purnama Gubernur DKI Jakarta (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Wakil Ketua Komisi II DPR RI Lukman Eddy mengatakan, bahwa calon petahana Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok bisa saja gagal dalam pencaloan Pilgub DKI Jakarta pada 2017 yang akan datang.

Hal ini bakal terealisasi jika Ahok tidak memenuhi persyaratan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) dengan tidak melampirkan surat cuti.

"Surat cuti itu harus disertai, kalau sarat cuti itu tidak disertakan oleh Ahok maka Ahok bisa ditolak pencalonannya," tegas Lukman di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (22/8/2016).

Politikus PKB ini menekankan bahwa persyaratan itu sudah sesuai undang-undang tentang Pilkada.

"Ketentuan UU itu jelas bahwa syarat cuti itu nanti ada surat cuti, jadi kalau syaratnya tidak cukup, tidak bisa memenuhi syarat sebagai calon," ucapnya.

Mahkamah Konstitusi (MK) menggelar sidang gugatan Basuki Tjahaja Purnama hari ini, Senin (22/8/2016). Ahok, sapaan Basuki Tjahaja Purnama, menggugat Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2016 tentang Pilkada.

Ahok mengajukan uji materi ini karena sebagai calon gubernur DKI Jakarta petahana, dia ingin agar aturan cuti kampanye tidak mengikat.

"Jadi kami juga ingin menegaskan kepada MK bahwa ini instrumen untuk mengawal agar calon petahana itu tidak mengunaka fasilitas negara dan jabatanya untuk mencari suara," pungkasnya. (icl)

tag: #  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Cak Imin Harap Pilkada 2024 Tak Terjadi Manipulasi

Oleh Sahlan Ake
pada hari Senin, 06 Mei 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin berharap pilkada 2024 berjalan objektif. Hal itu diutarakan Cak Imin dalam acara "Pembekalan Bacakada" di Vasa Hotel ...
Berita

Kolaborasi GPMB dan Amway Memberikan Edukasi Kesehatan untuk Generasi Muda dan Kalangan Pendidik

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)– Gerakan Pembudayaan Minat Baca (GPMB), organisasi sosial mitra Perpustakaan Nasional RI, berkolaborasi dengan Amway dan Amway Care Foundation, menyelenggarakan ...