Berita
Oleh Ferdiansyah pada hari Rabu, 30 Nov 2016 - 14:37:19 WIB
Bagikan Berita ini :

Aksi Panggung Iwan Fals Tutup Acara Apel Nusantara di Semarang

78iwan.jpg
Iwan Fals (Sumber foto : Istimewa)

SEMARANG (TEROPONGSENAYAN) - Aksi panggung musisi legendaris Iwan Fals dan konvoi kendaraan temput TNI serta Polri menutup Apel Nusantara Bersatu yang digelar di kawasan Simpang Lima Semarang, Jawa Tengah, Rabu (30/11/2016).

Iwan Fals yang tampil di panggung menyanyikan sejumlah lagu, salah satunya lagunya yang tergolong baru yakni "NKRI Harga Mati".

Rintik gerimis yang mengguyur Kota Semarang sejak pagi tidak menyurutkan semangat warga sipil bersama personel TNI-Polri untuk turut menyanyi bersama.

Selain penampilan Iwan Fals, konvoi kendaraan tempur yang sebelumnya sudah dipajang sejak Selasa (29/11/2016), juga menjadi penutup apel bertema "Indonesiaku, Indonesiamu, Indonesia Kita Bersama, Bhinneka Tunggal Ika" itu.

Masyarakat sipil diizinkan untuk naik ke atas kendaraan tempur dan sejumlah truk pengangkut pasukan itu.

Beberapa kendaraan tempur yang turut serta dalam konvoi tersebut antara lain dua panser dan dua kendaraan taktis milik kepolisian.

Kepala Penerangan Kodam IV/ Diponegoro Kolonel Dwi Endro Sasongko mengatakan aksi ini merupakan ajang silaturahmi seluruh lapisan masyarakat di Jawa Tengah.

Menurut dia, tidak ada kaitan kegiatan kali ini dengan demonstrasi yang akan digelar pada 2 Desember.

"Tidak ada kaitan dengan aksi 2 Desember, ini murni digagas masyarakat Jawa Tengah untuk menjalin kebhinnekaan," katanya.(yn/ant)

tag: #apel-nusantar-bersatu  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement