Berita
Oleh Mandra Pradipta pada hari Rabu, 28 Jan 2015 - 08:48:12 WIB
Bagikan Berita ini :

Dorong Pendapatan Negara, Ditjen Pajak Butuh 10.000 Pegawai

65IkonTS.jpg
Ilustrasi Teropong Senayan (Sumber foto : Naufal/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)-Guna menggenjot penerimaan negara, dalam rapat kerja dengan Komisi XI DPR, pelaksana Tugas Direktur Jenderal Pajak Mardiasmo mengatakan akan menambah 10 ribu pegawai. Pegawai baru itu untuk account representative dan auditor.

Pegawai sebesar itu untuk mencapai target penerimaan negara sebesar Rp 1.484,4 triliun."Sesuailah kalau kita ingin mencapai pendapatan segitu harus tambah pegawai lagi. Kita bayar mahal makanya target lebih banyak," kata Mardiasmo dalam raker dengan Komisi XI DPR, di gedung Nusantara I DPR, Jakarta, Selasa (27/1/2015).

Pada rapat yang dipimpin langsung oleh Ketua Komisi XI DPR Fadel Muhammad dengan didampingi Wakil Ketua Gus Irawan Pasaribu, Marwan Cik Asan, dan Jon Erizal itu dihadiri oleh 27 anggota Komisi XI dari sepuluh fraksi. Sedang Mardiasmo didamping sejumlah pejabat Ditjen Pajak.

Mardiasmo juga mengatakan selain menambah pegawai baru, pihaknya juga akan mengajak auditor yang saat ini berada di luar negeri akan diboyong kembali ke Indonesia dengan digaji mahal. "Kita butuh auditor yang sudah jadi dan ahli di luar negeri yang siap membantu pemerintah," tukasnya.(ris)

tag: #Mardiasmo  #Ditjen Pajak  #Pegawai Baru  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement