JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) -Pemblokiran sejumlah situs bernuansa radikalisme diakui rekomendasi dari Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT). Situs-situs itu direkomendasi untuk diblokir karena dinilai mengandung muatan negatif yang dominan dibandingkan positifnya.
"Kalau kita bicara situs-situs itu tidak mendidik," kata Kepala BNPT Saud Usman Nasution, Minggu (05/04/2015). Saud juga menjelaskan bahwa BNPT tidaklah menutup situs-situs Islam seperti ramai diberitakan itu. BNPT hanya merekomendasikan situs-situs yang menyebarkan fitnah dan kebencian.
"Salah besar kalau BNPT menutup situs Islam, sangat sedih saya mendengarnya, yang saya usulkan justru yang bernuansa negatif dan menimbulkan sara, kafiriah," tandas dia.
Dia menjelaskan, bahwa surat yang dikirim BNPT ke Kemenkominfo sudah sangat jelas tentang apa dan bagaimana situs yang bermuatan negatif itu.(ss)