Berita
Oleh Sahlan Ake pada hari Senin, 25 Mei 2015 - 17:40:55 WIB
Bagikan Berita ini :

Baleg Dorong Hari Legislasi

51index.jpg
Wakil Ketua Baleg, Firman Subagyo (Sumber foto : ISTIMEWA)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Badan Legislasi DPR (Baleg) mendukung dibentuknya hari legislasi yang khusus membahas RUU yang mau dirampungkan. Tak hanya Baleg bahkan Bamus pun juga menyatakan mendukung rencana tersebut.

Hal ini diakui oleh Wakil Ketua Baleg, Firman Subagyo saat rapat di Baleg DPR sore ini, Senin (25/05) di Jakarta.

Firman menyampaikan ada dua jalan untuk mengejar ketertinggalan target prolegnas yaitu dengan menetapkan hari legislasi dan mengurangi masa reses. Namun perlu dibicarakan lebih lanjut bagaimana mekanismenya.

"Di Bamus semua fraksi sepakat hari legislasi harus segera ditetapkan dan mengurangi hari reses sudah disampaikan. Nah waktu itu Fahri (Wakil Ketua DPR) kembalikan ke Baleg. Tapi kita cek dulu apa perlu peraturan khusus untuk tetapkan hari legislasi," ujarnya.

Sementara itu, Wakil Ketua Baleg lainnya, Saan Mustopa menuturkan perkembangannya sejauh ini dari 37 RUU prioritas, sudah ada 11 RUU yang masuk ke tingkat I (pembahasan di Komisi), 3 RUU yang masih menunggu surat dari Presiden, 3 RUU yang sedang diharmonisasi sehingga total ada 17 RUU draft akademik yang sudah siap dibahas.

"Dan tinggal gimana mempercepat RUU-RUU itu untuk diselesaikan. Pimpinan DPR sudah rencanakan hari legislasi tinggal gimana itu disosialisasikan sehingga 11 RUU ini bisa dipercepat sehingga di masa sidang berikutnya sudah ada laporan yang sudah diselesaikan," tuturnya. (ai)

tag: #Legislasi  #Prolegnas  #DPR  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
IDUL FITRI 2025 AHMAD NAJIB Q
advertisement
DOMPET DHUAFA RAMADHAN PALESTIN
advertisement
IDUL FITRI 2025 WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2025 HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2025 HERMAN KHAERON
advertisement
Berita Lainnya
Berita

KPK sedang mainkan jurus apa? Ketika Geledah Rumah La Nyalla

Oleh Muslim Arbi Direktur Gerakan perubahan dan Koordinator Indonesia Bersatu
pada hari Minggu, 20 Apr 2025
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Tidak ada hujan. Tidak ada angin. Tiba-tiba KPK menggeledah rumah La Nyalla Mattalitti di Surabaya. Penggeledah ini mengagetkan banyak orang. Termasuk saya.  Konon ...
Berita

Bertemu Ketua Parlemen Palestina, Puan Sampaikan Dukungan RI Tak Pernah Surut

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua DPR RI Puan Maharani bertemu dengan Ketua Parlemen Palestina, Rawhi Fattouh dan menyampaikan bahwa dukungan Indonesia untuk kemerdekaan Palestina tak pernah surut. ...