JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)-Politikus PAN loyalis Amin Rais, Muhammad Asri Anas mengatakan pihaknya akan membentuk partai baru. Dirinya mengatakan masih terus berdiskusi dengan sejumlah pihak terkait pembentukan partai baru ini.
"Kalau rencana kita untuk partai itu jalan terus, kita berharap sesudah lebaran bisa deklarasi," kata dia, Selasa (5/5).
Pendirian partai baru, kata Asri, karena banyak anggota PAN kecewa dengan sikap kepemimpinan Zulkifli Hasan yang seolah berupaya mendekati pemerintah.
Menurut Anas, masih akan ada gelombang pengunduran diri kader yang kecewa. Tidak hanya Hanafi Rais. Anas sendiri menyatakan mundur sebagai Ketua DPW Sulbar."Mudah-mudahan setelah lebaran kader banyak mengundurkan diri," kata dia.
Terkait wacana pembentukan partai baru ini, masih banyak yang perlu dipersiapkan. Perdebatan nama masih mendominasi. Sebelumnya diusulkan PAN Reformasi. Namun, ada yang berpendapat tak ingin mengambil ceruk dari PAN.
Anas mengaku sudah komunikasi dengan Hanafi Rais sejak awal mengenai pembentukan partai baru. Namun, Hanafi ketika itu masih perlu berpikir matang-matang.