Berita
Oleh Rihad pada hari Saturday, 09 Mei 2020 - 23:23:00 WIB
Bagikan Berita ini :

Beberapa Negara Sudah Lewati Puncak Pandemi, Inilah Contohnya

tscom_news_photo_1589037799.jpg
Pasien Corona (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) -Tidak seperti Indonesia yang belum memasuki masa puncak pandemi virus Corona, tapi beberapa negara ternyata sudah mulai menunjukan tren positif. Seperti dilaporkan Independent, Kamis (7/5), sejumlah negara yang disebut-sebut sudah berhasil melalui puncak pandemi. Inilah daftar negara yang sudah mulai mampu mengatasi Corona dengan baik.

Kawasan Eropa

Pekan ini, Italia mengendurkan aturan lockdown, karena angka laporan kasus infeksi baru juga terus menunjukkan penurunan.

Sejauh ini, jumlah orang yang terpapar Corona sudah mencapai 217,185 orang pada Sabtu jam 14.00 GMT dengan kematian 30,201 orang.

Di Spanyol, negara tetangga Italia sempat menjadi yang tertinggi dalam jumlah tertular virus di Benua Eropa. Namun perlahan negara itu telah melewati titik puncaknya, angka kasus baru semakin hari secara konsisten semakin menurun. Kebijakan lockdown juga mulai dilonggarkan.

Inggris juga menjadi salah satu negara di Eropa yang telah menunjukkan tren positif. Penurunan yang terjadi belum secepat yang terjadi di Spanyol dan Italia. Tapi Inggris berencana untuk mengendurkan aturan lockdown.

Namun beberapa pengamat meminta pemerintah untuk tidak terburu-buru melonggarkan kuncian.

Perancis juga mulai menunjukkan perkembangan yang positif. Angka kasus baru di sana menunjukkan penurunan sejak awal April.

Penurunan ini terjadi setelah aturan lockdown ketat diberlakukan.

Di Swedia, jumlah yang terpapar Corona semakin menurun. Negara ini tidak menerapkan lockdown, namun kasus harian yang dilaporkan di Swedia relatif rendah dan cenderung melambat.

Amerika

Amerika juga mulai membuka lockdown pelan-pelan. Beberapa negara bagian mulai melonggarkan lockdown untuk menghidupkan roda ekonomi. Tapi kematian di Amerika masih cukup besar. Jumlah positif Corona mencapai 1,324,352 dengan jumlah kematian 78,701 orang.

Asia

Korea Selatan menjadi contoh terbaik penanganan virus Corona di Asia. Korsel melacak persebaran virus menggunakan teknologi komunikasi dan memasifkan pengujian kepada warganya.

Hal ini ternyata efektif menekan angka pertumbuhan kasus baru infeksi corona di sana. Beberapa minggu terakhir, laporan kasus baru pun dilaporkan benar-benar turun dari waktu-waktu sebelumnya.

Data Sabtu jam 14.00 GMT menyebutkan hanya 10,840 orang yang terpapar virus Corona dan yang meninggal 256 orang.

tag: #corona  #korea-selatan  #italia  #amerika-serikat  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement