JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) memastikan kedua kubu Partai Golkar yang saat ini berseteru yaitu kubu Aburizal Bakrie dan Agung Laksono akan menandatangani kesepakatan perdamaian atau islah, Sabtu besok (30/5/2015).
"Besoklah (Sabtu 30/5/2015)," kata JK di kantor Wakil Presiden, Jalan Medan Merdeka, Jakarta, Jumat (29/5/2015).
Bahkan kepada awak media, JK mengaku bahwa dirinya telah memegang surat yang berisikan empat poin kesepakatan islah tersebut.
Sebelumnya, Wakil Ketua Umum Partai Golkar kubu Agung Laksono, Yorrys Raweyai, mengatakan, pihaknya mendapat kabar bahwa Agung dan Aburizal Bakrie sudah sepakat akan menggelar pertemuan pada esok hari, Sabtu (30/5/2015) di kediaman mantan Ketua Umum Partai Golkar tersebut.
Yorrys juga mengatakan bahwa pertemuan itu akan dimanfaatkan oleh keduanya menandatangani kesepakatan damai. Meskipun demikian, Yorrys ketika itu tidak menjelaskan secara rinci apa saja poin-poin kesepakatan itu. (al)