JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) dibawah kepemimpinan Saleh Partaonan Daulay menyabet penghargaan katagori Voice of Democracy 2020.
Dalam acara penganugerahan secara online dan dibuka oleh Wakil Presiden RI KH. Makruf Amin ini, Fraksi PAN DPR RI dipilih sebagai penerima Voice of Democracy karena dinilai aktif menyuarakan aspirasi rakyat di Parlemen, memiliki kedekatan dengan media, terbuka atas informasi, dan tanggap atas isu-isu aktual nasional dan daerah.
Dalam sambutannya Saleh Daulay menyampaikan terimakasih atas penghargaan ini. Ia berharap penghargaan ini menjadi motivasi untuk para wakil rakyat disemua tingkatan baik pusat dan daerah.
"Saya mengucapkan ribuan terima kasih atas apresiasi yang diberikan kepada Fraksi Partai Amanat Nasional dan kami berharap bahwa pemberian apresiasi dan penghargaan ini akan menjadi motivasi yang luar biasa bagi seluruh anggota Fraksi Partai Amanat Nasional di DPR baik itu DPR RI, DPRD provinsi maupun DPRD kabupaten untuk semakin gigih dan kokoh dalam rangka menyalurkan dan memperjuangkan aspirasi masyarakat," kata Saleh.
Saleh juga menyampaikan bahwa keberadaan media massa sangat lah penting untuk mengawal berjalannya demokrasi. Fraksi PAN akan terus berjalan beriringan dengan media untuk membantu memperjuangkan aspirasi rakyat.
"Dalam konteks itulah kami juga tentu ingin bekerjasama dengan media terutama dengan Teropong Senayan untuk sama-sama kita menyuarakan apa yang menjadi keinginan dari masyarakat sehingga dengan demikian target dan sasaran kita untuk menciptakan masyarakat adil dan makmur yang betul-betul amanah itu bisa kita wujudkan," kata ia.
Berikut daftar peraih penghargaan Teropong Democracy Award 2020 versi Teropong Senayan:
A. Kategori Nasional Figure
1. KH. Ma"ruf Amin (Wakil Presiden RI)
2. Sudirman Said (Sekjen PMI/Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Republik Indonesia periode 2014-2016)
3. Abraham Samad (Ketua KPK periode 2011-2015)
B. Kategori Voices Of Democracy
1. Fraksi Partai Persatuan Pembangunan
2. Fraksi Partai Keadilan Sejahtera
3. Fraksi Partai Demokrat
4. Fraksi Partai Amanat Nasional
C. Kategori Hope of Democracy
1. Jazuli Juwaini (Anggota Komisi I DPR RI)
2. Edhie Baskoro Yudhoyono (Ketua Fraksi Partai Demokrat DPR RI)
3. Ahmad Riza Patria (Wakil Gubernur DKI Jakarta)
C. Kategori Best Freedom of Speech
1. Lamhot Sinaga (Anggota Komisi VI DPR RI)
2. Irwan (Anggota Komisi V DPR RI)
3. Yorrys Raweyai (Anggota DPD RI daerah pemilihan Papua)
4. Benny K. Harman (Anggota Komisi III DPR RI)
5. Herman Khaeron (Anggota Komisi VI DPR RI)
6. Syariefuddin Hasan (Wakil Ketua MPR RI)
7. Alien Mus (Anggota Komisi IV DPR RI)
8. Yaqut Cholil Qoumas (Wakil Ketua Komisi II DPR RI)
9.Mardani Ali Sera (Anggota Komisi II DPR RI)
E. Kategori Rising Star of Democracy
1. Bambang Soesatyo (Ketua MPR RI)
2. Benny Rhamdani (Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia)
3. Agus Harimurti Yudhoyono (Ketua Umum Partai Demokrat)
4. Ahmad Syaikhu (Anggota Komisi V DPR RI).