Berita
Oleh Bachtiar pada hari Sabtu, 06 Nov 2021 - 17:12:19 WIB
Bagikan Berita ini :

Aleg Komisi VI Ini Harap Tagline Akhlak Dibumikan di Internal BUMN

tscom_news_photo_1636193539.jpg
Darmadi Durianto Politikus PDI-P (Sumber foto : dpr.go.id)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Anggota Komisi VI DPR RI, Darmadi Durianto mengaku mengapresiasi, jargon AKHLAK (Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, Kolaboratif) yang menjadi tagline Kementerian BUMN dibawah kepemimpinan Erick Thohir.

"Dari sisi konsep atau di atas kertas tagline Akhlak sangat bagus. Dan cukup relevan," kata Legislator dari dapil DKI Jakarta III ini kepada wartawan, Sabtu (06/11/2021).

Hanya saja, kata dia, tagline tersebut dalam implementasinya jauh dari kenyataan atau hanya sebatas slogan belaka.

Pasalnya, Darmadi menambahkan, tagline tersebut bertolakbelakang dengan kondisi beberapa BUMN yang terbelit sejumlah persoalan termasuk persoalan pucuk pimpinannya yang diduga ikut terlibat bisnis PCR.

"Kenyataannya tagline itu seperti slogan kosong saja. Faktanya banyak BUMN collapse. Kondisi itu terjadi tentu saja karena budaya korupsinya masih cukup kental," tandas Politikus PDIP ini.

Darmadi juga berpandangan, sepanjang kepemimpinan di BUMN tidak menunjukkan komitmen yang kuat terhadap perbaikan sistem, maka sepanjang itu pula BUMN dengan slogan apapun akan tetap terjebak dalam budaya korupsi.

"Pemimpinnya saja kini diduga ikut bisnis alkes. Inikan istilahnya seperti menepuk air dalam dulang memercik ke muka sendiri. Bagaimana mau menerapkan konsep akhlak kalau pucuk pimpinannya saja tak transparan," sindir Bendahara Megawati Institute ini.

Darmadi mengingatkan, slogan akhlak mestinya jadi pedoman jajaran BUMN dalam melaksanakan tugasnya.

"Akhlak itu nilai-nilai yang dianut. Nilai yang dianut (shared value) itu masuk dalam salah satu dari Mckinsey 7S Framework, keberhasilan BUMN mutlak juga harus diikuti 6S lainnya yakni structure, strategy, systems, skills, style, staff," jelasnya.

Sekali lagi, Darmadi menegaskan, Kementerian BUMN harus membumikan nilai-nilai ini ke semua BUMN.

"Jangan sampai tagline akhlak jadi slogan saja tanpa implementasi yang konkret dan terukur," pungkasnya.

tag: #revolusi-akhlak  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
IDUL FITRI 2025 AHMAD NAJIB Q
advertisement
DOMPET DHUAFA RAMADHAN PALESTIN
advertisement
IDUL FITRI 2025 WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2025 HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2025 HERMAN KHAERON
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Bertemu Kementerian Lingkungan Hidup Singapura, Ibas: Dorong Kerjasama Investasi Pengelolaan Sampah, Air, dan Pelestarian Lingkungan di Indonesia

Oleh Sahlan Ake
pada hari Sabtu, 26 Apr 2025
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Wakil Ketua MPR RI dari Partai Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) menyampaikan komitmen besar Indonesia untuk menyelamatkan dunia dengan melindungi hutan, mempercepat ...
Berita

Hadir di Rakernas II Al Jam’iyatul Washliyah, Ahmad Muzani Ajak Umat Perkuat Akhlak Menuju Indonesia Emas

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua MPR RI H. Ahmad Muzani menegaskan pentingnya peran organisasi Islam seperti Al Jam"iyatul Washliyah atau Al-Washliyah dalam memperkuat akhlak bangsa menuju Indonesia ...