JAKART (TEROPONGSENAYAN) --Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri penutupan Discover North Sulawesi yang merupakan pameran promosi Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) yang digelar selama satu bulan di Jakarta. Dengan event menarik ini, Puan berharap Provinsi Sulut yang dikenal dengan sebutan Bumi Kawanua itu bisa semakin maju.
Acara Discover North Sulawesi digelar di Hotel Borobudur, Jakarta, sejak tanggal 1 September 2023 hingga akhir bulan ini. Kegiatan ini menghadirkan bazzar outdoor dan indoor, festival kuliner, hingga pagelaran seni budaya Sulawesi Utara.
“Saya senang sekali dengan Sulawesi Utara, saking senangnya sampai saya sudah lupa berapa kali saya ke sana karena saking seringnya,” kata Puan dalam penutupan Discover North Sulawesi yang diselenggarakan di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, Jumat (29/9/2023).
Penutupan Discover North Sulawesi turut dihadiri oleh Gubernur Sulut Olly Dondokambey beserta jajarannya. Kemudian ada juga sejumlah kepala daerah dan anggota DPRD Sulut, lalu peserta dan pengisi acara pameran termasuk para seniman dan penggiat budaya.
Acara Discover North Sulawesi hari ini pun dihadiri ratusan warga Kawanua (orang Minahasa atau Sulut) yang berada di Jabodetabek. Kegiatan pameran itu digelar dalam rangka HUT ke-59 Provinsi Sulut.
Puan pun berharap, semarak kemeriahan HUT Sulut hingga sampai ke ibu kota dapat semakin memperkenalkan keunggulan yang dimiliki Sulut.
“Saya menyampaikan ucapan selamat kepada Provinsi Sulawesi Utara, beserta seluruh warga Sulut di manapun berada. Saya berharap Sulut menjadi provinsi yang lebih baik, sejahtera dan maju,” ujar Perempuan pertama yang menjabat sebagai Ketua DPR RI ini.
“Dan saya juga berharap promosi yang dilakukan akan membuat Sulut semakin lebih diketahui masyarakat di luar Sulut, baik di seluruh Indonesia maupun sampai ke dunia internasional,” imbuh Puan.
Pameran tentang Sulut sengaja dilakukan di Jakarta karena Pemprov Sulut ingin mempromosikan potensi wilayahnya kepada masyarakat di luar Sulut. Puan menilai langkah yang dilakukan Pemprov Sulut ini cukup efektif dan perlu diikuti provinsi lain sebagai upaya mempromosikan daerahnya.
“Pak Gubernur menyampaikan ini sebaiknya tidak hanya dilakukan di Sulut, tapi juga di Jakarta. Ini harus diikuti oleh provinsi-provinsi lain karena dengan kegiatan Discover North Sulawesi, masyarakat di luar Provinsi Sulut mengetahui apa saja yang ada di Provinsi Sulut,” jelas mantan Menko PMK itu.
Puan menyebut, ada banyak keunggulan maupun potensi yang dimiliki Sulut. Potensi dan keunggulan itu menjadi daya tarik bagi masyarakat di luar Sulut untuk datang ke provinsi tersebut.
“Sulawesi Utara itu benar-benar hattrick daya tariknya. Pertama, alamnya indah. Kedua, makanannya enak-enak, dan ketiga seni budayanya yang ditunjukkan oleh masyarakat Sulawesi Utara juga terasa indah,” papar Puan.
Melalui acara Discover North Sulawesi di Jakarta, mantan Menko PMK itu ingin semakin banyak orang yang tertarik untuk datang ke Sulawesi Utara. Puan mengatakan, pesona keindahan alam di Sulut sangat sayang apabila dilewatkan.
“Saya yakin yang sudah datang ke Sulawesi Utara pasti langsung jatuh hati dengan keindahan alamnya, dengan nikmatnya kuliner Sulawesi Utara, dan dengan indahnya seni budaya Sulawesi Utara,” tuturnya.
“Sehingga bisa menjadi daya tarik yang kuat dalam menunjang sektor-sektor pembangunan daerah seperti pariwisata, memberi dampak terhadap ekonomi masyarakat, serta turut menjadi instrumen bagi kemajuan daerah,” imbuh Puan.
Puan pun berpesan agar pemimpin dan pemangku kebijakan di Sulut untuk terus berupaya memajukan daerahnya sehingga siap menyambut semakin banyak kedatangan wisatawan.
“Dari infrastrukturnya, sarana transportasi, penginapan, dan keahlian SDM-nya semua harus dimajukan. Semua kemajuan yang sudah dicapai Sulawesi Utara sejak 2016 harus diteruskan, dibuat lebih cepat lagi kemajuannya,” pesan cucu Bung Karno tersebut.
“Sehingga Sulawesi Utara menjadi salah satu destinasi wisata tingkat dunia dan terus menjadi kebanggaan Indonesia sebagai pintu gerbang Indonesia ke Asia Pasifik,” sambung Puan.
Di akhir sambutannya, Puan kemudian membacakan pantun yang ia persembahkan untuk Sulut.
“Sulawesi Utara, tanah yang indah nan subur, keanekaragamannya tak terbantahkan tak terkira. Mari kita jaga budaya kita dengan penuh rasa syukur,
Sebagai warisan kepada generasi penerus bangsa,” ungkapnya disambut tepuk tangan para hadirin.
Dalam kesempatan ini, Puan juga menyaksikan penandatanganan MoU investasi untuk Sulut. Investasi itu merupakan kerja sama yang tercipta berkat adanya pameran Discover North Sulawesi di Jakarta.
Sementara itu Gubernur Sulut, Olly Dondokambey mengatakan pameran Discover North Sulawesi di Jakarta dilakukan untuk mempromosikan dan menjual potensi keragaman Sulut yang ada di 15 Kabupaten/Kota. Event ini pun diikuti oleh pelaku pariwisata hingga pelaku usaha produk UMKM, industri, dan ekonomi kreatif Sulut.
“Ini adalah bukti nyata kolaborasi yang kuat antara pemerintah daerah, sektor swasta, dan masyarakat dalam mendukung pembangunan daerah,” jelas Olly.
Olly mengatakan, kegiatan ini sangat penting untuk menarik investor ke Sulut. Oleh karenanya, Discover North Sulawesi sengaja digelar di Jakarta yang menjadi salah satu wilayah tempat berkumpulnya para investor dari berbagai daerah di Indonesia, bahkan dari luar negeri.
“Sebagaimana seni pertunjukan, tarian dan musik tradisional, dan lain-lain yang sudah dikemas apik, Saya optimis, rangkaian Discover North Sulawesi 2023 ini tidak hanya akan mampu mempertahankan warisan budaya, kesenian daerah, dan produk-produk lokal Sulawesi Utara,” sebutnya.
“Tetapi juga menciptakan peluang ekonomi, di mana dapat menarik lebih banyak wisatawan lagi, untuk berkunjung ke Sulawesi Utara, ke salah satu dari lima Destinasi Pariwisata Super Prioritas di Indonesia,” tutup Olly.