Berita
Oleh Ahmad Hatim Benarfa pada hari Minggu, 02 Agu 2015 - 00:35:22 WIB
Bagikan Berita ini :

Megawati Diingatkan Soal Kedekatan Bung Karno dengan NU

40GEDUNG_BARU_PDIP_3.jpg
Megawati Soekarnoputri (tengah) (Sumber foto : Indra Kusuma/TeropongSenayan)

JOMBANG (TEROPONGSENAYAN) - Ketua Umum PDI Perjuangan yang juga putri Proklamator Bung Karno, Megawati Soekarnoputri turut hadir dalam acara Muktamar Nahdhatul Ulama (NU) Ke-33 di Jombang, Sabtu malam (1/8/2015).

Megawati duduk di deretan kursi terdepan sejajar dengan Presiden Joko Widodo. Mega diingatkan pada romatisme kedekatan Bung Karno dengan Nahdlatul Ulama.

"Bu Mega, dulu Bung Karno pernah pidato pada Muktamar Ke-23 di Solo," kata Wakil Gubernur Jawa Timur Syaifullah Yusuf (Gus Ipul) saat memberikan sambutan atas nama panitia.

Gus Ipul melanjutkan, Bung Karno memiliki banyak kesepahaman dengan para ulama NU dalam konsepsi pembangunan bangsa Indonesia.

Menurutnya, NU sejak awal sudah menetapkan untuk menjadikan Pancasila sebagai asas tunggal berbangsa dan bernegara.

Seperti diketahui, Presiden pertama Soekarno atau Bung Karno pernah memberikan pidato sambutannya saat pelaksanaan muktamar NU ke- 23 di Solo. Bahkan dalam pidatonya tersebut, Bung Karno menyatakan dirinya sanggup untuk datang ke Muktamar NU kendati tanpa ada kendaraan yang dapat ditumpanginya.

"‎Saya cinta kepada NU. Saya sangat gelisah jika ada orang yang mengatakan dia tidak mencintai NU. Meski dengan merayap saya akan tetap datang ke muktamar ini agar orang tidak meragukan kecintaan saya kepada NU," kata Bung Karno dalam pidatonya.(yn)

tag: #megawati  #bung karno  #muktamar nu  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement