Berita
Oleh Sahlan Ake pada hari Jumat, 04 Sep 2015 - 16:15:24 WIB
Bagikan Berita ini :

Pencopotan Buwas, Politisi PDIP: Tak Hanya JK, Jokowi Juga Bermain

64Jokowi-tscom1.JPG
Presiden Joko Widodo (Sumber foto : Indra Kusuma/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Kabar pencopotan Komjen Pol Budi Waseso (Buwas) sebagai Kabareskrim tak lepas dari sosok Wapres Jusuf Kalla. Tak lama setelah kantor RJ Lino digeledah tim Bareskrim, JK langsung menunjukkan sikap "perlawanan" terhadap Buwas.

Politisi PDIP Effendi Simbolon tak menapik pencopotan Buwas atas perintah langsung Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK).

"Bener informasi yang kita terima begitu (campur tanggan JK), pasti ada sebab musababnya dalam pencopotan Buwas," kata Effendi kepada TeropongSenayan, Jumat (4/9//2015).

Dirinya mendorong DPR untuk menyelesaikan masalah ini dengan serius. Pasalnya, dengan pencopotan Budi Waseso itu banyak tabir yang harus diungkapkan ke permukaan.

"Banyak masalah dalam kasus ini, bukan hanya JK yang bermain tapi Jokowi juga bermain," tuturnya.

Effendi menegaskan, DPR akan membentuk Pansus dalam masalah ini, lantaran persoalannya tidak sederhana dan penuh dengan permainan.

"Kita (DPR) akan membentuk Pansus kalau bisa kita bentuk hak angket sekaligus," katanya.

Hal ini, kata anggota Komisi I DPR, untuk membuka tabir permasalah ini, agar terang benderang.

"Kita buka saja semuanya, mulai dari kasus Pelindo II dan penggeledaan Pertamina Foundation, apakah benar itu yang menjadi latar belakang pencopotan Buwas. Kita tidak boleh mengunakan kekuasaan untuk menjatuhkan orang," tandasnya.(yn)

tag: #kabareskrim dicopot  #buwas  #jk  #jokowi  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement