Berita
Oleh Ahmad Hatim Benarfa pada hari Minggu, 06 Sep 2015 - 16:17:07 WIB
Bagikan Berita ini :

Pemerintah Harus Pertimbangkan Risiko Rencana Pembangunan Jargas

7unnamed.jpg
Katherine A. Oendoen (Sumber foto : Sahlan Ake/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Pemerintah berencana membangun jaringan pipa gas (Jargas) di perkotaan. Jargas tersebut dimaksudkan untuk mengatasi persoalan distribusi gas yang selama ini dinilai banyak mengalami kendala.

Anggota Komisi VII DPR dari Fraksi Gerindra Katherine A. Oendoen menganggap rencana jargas tersebut cukup masuk akal. Alasannya, hal tersebut dapat berfungsi menyalurkan gas alam dan gas metan sebagai pengganti dari elpiji.

"Adalah ide yang nampaknya masuk akal karena pertamina sering merugi dlm bisnis elpiji," ujar Katherine dalam keterangan tertulisnya, Minggu (6/9/2015).

Meski demikian, Katherine mengingatkan supaya pemerintah mempertimbangkan risikonya sebelum jargas tersebut direalisasikan. Terutama menyangkut pembiayaan dan pemeliharaan.

"Jangan sampai pembiayaan jargas nantinya tidak efisien, dan bagaimana menghitung efektifitas pemeliharaannya," ungkapnya.

Selain itu, Katherine menandaskan, agar pemerintah tidak lalai dalam memperhatikan persoalan keselamatan konsumen. Dalam pandangannya, gas alam memiliki risiko tinggi tingkat kerawanan terbakar.

"Gas alam cenderung tidak terlihat, susah terdeteksi dan mudah meledak pada kondisi tertentu. Beda dengan elpiji dan gas alam yang bisa di bottling langsung kepada pembeli," ucap anggota dewan asal Dapil Kalimantan Barat tersebut.(yn)

tag: #jaringan pipa gas  #dpr  #senayan  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
IDUL FITRI 2025 AHMAD NAJIB Q
advertisement
DOMPET DHUAFA RAMADHAN PALESTIN
advertisement
IDUL FITRI 2025 WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2025 HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2025 HERMAN KHAERON
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Bertemu Kementerian Lingkungan Hidup Singapura, Ibas: Dorong Kerjasama Investasi Pengelolaan Sampah, Air, dan Pelestarian Lingkungan di Indonesia

Oleh Sahlan Ake
pada hari Sabtu, 26 Apr 2025
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Wakil Ketua MPR RI dari Partai Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) menyampaikan komitmen besar Indonesia untuk menyelamatkan dunia dengan melindungi hutan, mempercepat ...
Berita

Hadir di Rakernas II Al Jam’iyatul Washliyah, Ahmad Muzani Ajak Umat Perkuat Akhlak Menuju Indonesia Emas

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua MPR RI H. Ahmad Muzani menegaskan pentingnya peran organisasi Islam seperti Al Jam"iyatul Washliyah atau Al-Washliyah dalam memperkuat akhlak bangsa menuju Indonesia ...