Berita
Oleh Alfian Risfil Auton pada hari Minggu, 13 Sep 2015 - 18:55:23 WIB
Bagikan Berita ini :

Tentukan Idul Adha, Kemenag Gelar Sidang Isbat Petang Ini

95sidang-isbat.jpg
Suasana sidang isbat penentuan hari raya Idul Adha 1436 Hijriah di kantor Kemenag, jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Minggu (13/9/2015) (Sumber foto : Alfian Risfil/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Kementerian Agama (Kemenag) akan menggelar sidang isbat untuk menentukan Idul Adha 10 Dzulhijjah 1436 Hijriah tahun 2015, Minggu (13/9/2015) petang ini di Kantor Kemenag MH Thamrin, Jakarta Pusat.

Sebagaimana sidang isbat penetapan awal Syawal, proses sidang isbat awal Dzulhijjah ini juga dilakukan dalam tiga sesi di tiga ruangan yang berbeda.

Untuk pertemuan sore, atau yang dilaksanakan tepat pada pukul 17.00 WIB, diawali dengan sesi pra sidang berupa pemaparan mengenai posisi hilal di Indonesia secara astronomi.

Untuk sesi kedua adalah pelaporan dan pembahasan hasil Rukyatul Hilal yang rencananya akan digelar pada sesi pemaparan di waktu usai Sholat Maghrib.

Dalam sesi kedua ini akan mendengarkan laporan hasil Rukyatul Hilal dari para anggota Tim Hisab Rukyat Kemenag yang melakukan pemantauan hilal di 61 titik di 33 Provinsi.

Selanjutnya penetapan atau akhir dari Sidang Isbat ini dilakukan pada sesi pelaporan dan pembahasan dari hasil Rukyatul Hilal tersebut. Diperkirakan hasil keputusan dari Sidang Isbat akan diumumkan pada pukul 19.00 WIB malam nanti.(yn)

tag: #sidang isbat  #idul adha  #kemenag  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement