Berita
Oleh Sahlan Ake pada hari Sabtu, 19 Des 2015 - 13:00:00 WIB
Bagikan Berita ini :

Soal Pertemuan Freeport, JK: Dua-duanya Pengusaha, Masa tidak Boleh?

5Yusuf Kalla.jpg
Wakil Presiden Jusuf Kalla (Sumber foto : )

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) angkat bicara soal pertemuan anggota keluarganya dengan bos Freeport, McMoran James R Moffet atau Jim Bob.

Selain membenarkan adanya pertemuan itu, JK juga menilai tak ada yang salah dengan pertemuan antara Aksa Mahmud dan Erwin Aksa dengan Jim Bob.

"Itu kan pertemuan bisnis to bisnis, boleh saja. Apa yang salah? Kita kembali ke zaman kuno tidak boleh pengusaha ketemu pengusaha?" kata JK, di Kantor Wakil Presiden, Jumat (18/12/2015).

Walaupun begitu, JK menyatakan tidak tahu apa yang dibahas dalam pertemuan tersebut.

"Ah saya tidak tahu, dua duanya pengusaha. Masa tidak boleh,” ujarnya.

JK pun mempersilahkan siapapun untuk menyelediki pertemuan tersebut.

“Selidiki aja, bagus itu. Makin diselidiki makin baik buat dunia ini berkembang," tantang JK.

Lebih lanjut, JK juga mewanti-wanti agar jangan terlalu mudah curiga jika ada pengusaha asing bertemu dengan pengusaha lokal.

"Masa pengusaha Amerika tidak bisa bertemu pengusaha Indonesia. Masa dalam Amerika saja," ucap JK. (Icl)

tag: #  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
Dompetdhuafa X TS : Qurban
advertisement
Berita Lainnya
Berita

TelkomGroup Distribusikan Hewan Kurban pada Hari Raya Iduladha 1445 H

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 20 Jun 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Dalam rangka memperingati Iduladha1445 Hijriah, sebagai wujud berbagi dan kontribusi kepada masyarakat, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) kembali menyelenggarakan ...
Berita

Dave Laksono: Posisi BRICS Masih Dilakukan Pendalaman

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Dibentuk pada tahun 2006, aliansi BRICS yang terdiri dari Brasil, Rusia, India, Tiongkok, dan Afrika Selatan yang awalnya dianggap sebagai platform kerja sama ekonomi ...