Berita
Oleh Mandra Pradipta pada hari Minggu, 02 Okt 2016 - 11:43:49 WIB
Bagikan Berita ini :

Unggul di Polling, Kubu Agus-Sylvi Kaget

12agusdansylviana.jpg
Pasangan Calon Pilkada DKI Jakarta 2017, Agus Harimurti Yudhoyono -Sylviana Murni (Sumber foto : ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Kubu pasangan calon Agus Harimurti Yudhoyono - Sylviana Murni kaget setelah unggul di beberapa polling. Padahal, kubu yang diusung Poros Cikeas ini belum mengerahkan pasukan cyber guna menggalang dukungan lewat media sosial (medsos).

Wakil Sekjen DPP Partai Demokrat, Ramadhan Pohan mengatakan, pihaknya belum mempunyai pasukan cyber untuk mendongkrak dukungan Agus-Sylvi di media sosial. Ia pun merasa kaget dengan hasil polling beberapa pihak yang menggunggulkan pasangan ini dibandingkan Ahok-Djarot dan Anies-Sandi.

"Ini baru permulaan ya. Kita ingin senyum di akhir saja. Saat ini belum ada (pasukan cyber), nothing special," kata Ramadhan di Jalan Sudirman, Jakarta Pusat, Minggu (2/10/2016).

Ramadhan Pohan mengungkapkan, Agus-Sylvi unggul dalam polling sementara berkat kerja keras beberapa relawan. Mereka diantaranya Agus Fans Club (AFC), Sohib Agus, dan Karib Agus. Dari mereka lah, masyarakat Jakarta sekarang sudah mengerti visi dan misi Agus-Sylvi.

"Mungkin relawan-relawan saja, dan itu sifatnya sporadis. Tidak terorganisasi," tegasnya.

Beberapa polling medsos mengunggulkan paslon Agus-Sylvi. Salah satunya polling yang ditayangkan TV One pada Selasa (27/9/2016). Hasil polling melalui akun twitter @ILC TVOneNews menyebutkan, pasangan Agus-Sylvi unggul sebesar 39% pemilih dibandingkan pasangan Ahok-Djarot (37%) dan Anies-Sandi 24%). Hingga polling ditutup sebanyak 796 retweet dilakukan netizen untuk menyebar informasi polling.

Menanggapi hasil tersebut, seorang netizen menyebut, pasangan Agus-Sylvi menarik untuk ditelaah. Dia menilai pasangan ini merupakan perpaduan antara militer dan sipil-birokrat. (plt)

tag: #  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
IDUL FITRI 2025 AHMAD NAJIB Q
advertisement
DOMPET DHUAFA RAMADHAN PALESTIN
advertisement
IDUL FITRI 2025 WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2025 HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2025 HERMAN KHAERON
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Gelar Halalbihalal Bersama Keluarga Besar Setjen MPR, Ahmad Muzani: Mumpung Masih Suasana Idul Fitri, Saling Bermaafan Mempererat Persahabatan dan Persaudaraan

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 17 Apr 2025
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua MPR RI Ahmad Muzani menggelar halalbihalal dan silaturahmi dengan keluarga besar Sekretariat Jenderal MPR RI, di Ruang Rapat Ketua MPR RI, Gedung Nusantara III, ...
Berita

Ramai Kasus Pelecehan Dokter, Komisi III DPR Minta Korban Jangan Malu Lapor dan Polisi Harus Cepat Respons

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Anggota Komisi III DPR RI, Gilang Dhielafararez menyoroti maraknya peristiwa kekerasan seksual belakangan ini termasuk dugaan pelecehan oleh seorang dokter kandungan di ...