Berita
Oleh Emka Abdullah/Untung ss pada hari Sabtu, 10 Jan 2015 - 06:06:30 WIB
Bagikan Berita ini :

Jokowi Pilih Mantan Ajudan Mega Sebagai Calon Tunggal Kapolri

73budi gunawan.jpg
Calon Kapolri Komjen Pol Budi Gunawan (Sumber foto : Eko Hilman)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) -Presiden Joko Widodo mengajukan Komjen Pol Budi Gunawan sebagai calon tunggal Kepala Keolisian RI (Kapolri) yang akan menggantikan Jenderal Pol Sutarman. Nama tersebut diterima pimpinan DPR pada Jumat (9/1) malam sekitar pukul 20.00.

Dengan masuknya nama calon Kapolri itu, maka pimpinan DPR akan membacakan namanya pada pembukaan rapat paripurna DPR Senin (12/1) bersamaan dengan surat-surat yang masuk ke DPR. Setelah itu DPR akan memproses nama calon kapolri melalui badan musyawarah (Bamus) sebelum dibawa ke Komisi III untuk dilakukan pembahasan lebih lanjut.

"Meskipun yang diajukan hanya satu nama, calon tetap harus menjalani proses fit and porper test yang dilakukan oleh Komisi III DPR," kata anggota Komisi III DPR Bambang Soesatyo, kepada TeropongSenayan, Sabtu (10/1)

Komisi III, kata Bambang, juga akan melakukan pengumuman di media masa untuk mendapatkan masukan terkait nama yang diajukan presiden tersebut. Selain itu juga akan dilakukan kunjungan ke rumah dan lingkungan calon untuk mengetahui kehidupan sosial yang bersangkutan.

Komjen Pol Budi Gunawan adalah perwira tinggi lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) 1983. Pria kelahiran Surakarta 11 Desember 1959 ini, di antara para perwira tinggi Polri yang berpeluang menggantikan Jenderal Pol Sutarman, dianggap paling dekat dengan lingkungan kekuasaan saat ini. Budi Gunawan pernah menjadi ajudan Presiden Megawati (2001-2004). Budi Gunawan juga pernah menjadi Kapolda Jambi 2008-2009 dan Kapolda Bali 2012. Saat ini mantan Kadiv Propam Polri itu masih menjabat sebagai Kalemdiklat Polri sejak 2012. Budi juga pernah masuk bursa calon Kapolri pada 2013. Namun Presiden Susilo Yudhoyono saat itu memilih Komjen Pol. Sutarman untuk menggantikan posisi Jenderal (Purn) Timur Pradopo.(ss)

tag: #Kapolri  #Budi Gunawan  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
Dompetdhuafa X TS : Qurban
advertisement