Berita
Oleh Ferdiansyah pada hari Sabtu, 15 Apr 2017 - 07:01:31 WIB
Bagikan Berita ini :

Kasus Novel Baswedan, Polisi: Sulit Temukan Rumah Pelaku

64nb.jpg
Novel Baswedan (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Kabid Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Raden Prabowo Argo Yuwono mengakui belum ada perkembangan signifikan terhadap kasus kekerasan yang menimpa penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan.

“Masih kita lidik dulu, sekarang belum kita dapatkan di mana rumahnya dan sebagainya, tunggu saja lah," kata Argo, Jumat (14/4/2017).

Ia melanjutkan, saat ini polisi masih melakukan pengumpulan barang bukti dan menanyakan sejumlah saksi terkait aksi kekerasan tersebut.

“Kita masih mencari saksi-saksi dan alat bukti, tersangka belum ditemukan,” ucapnya.

Terkait motif pelaku kekerasan, hingga kini polisi tak mau berspekulasi.

"Kita belum dapat konfirmasi motifnya seperti apa. Nanti setelah kita menemukan tersangkanya, baru kita ketahui motifnya,” katanya. (icl)

tag: #kpk  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
RAMADHAN 2025 H ABDUL WACHID
advertisement
DOMPET DHUAFA RAMADHAN PALESTIN
advertisement
RAMADHAN 2025 M HAEKAL
advertisement
RAMADHAN 2025 AHMAD NAJIB Q
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Dukung Transaksi Non Tunai, Bank DKI Raih Penghargaan Digital Brand

Oleh Sahlan Ake
pada hari Sabtu, 22 Mar 2025
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Sebagai apresiasi atas upaya Bank DKI yang terus mendorong transaksi non tunai, Bank DKI kembali meraih penghargaan dalam ajang 14th Infobank-Isentia Digital Brand ...
Berita

Peduli Korban Banjir, Waka MPR Salurkan Bantuan

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Wakil Ketua MPR RI yang juga Anggota DPD RI Dapil Sulawesi Tengah, Abcandra Muhammad Akbar Supratman, SH, turun langsung menyalurkan bantuan kepada warga terdampak banjir ...