JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal Hadi Tjahjanto akan menjalani fit and proper test (uji kepatutan dan kelayakan) sebagai calon Panglima TNI di Komisi I DPR hari ini.
Hadi pun sempat meminta doa agar proses uji kelayakan berjalan lancar.
"Tolong doakan saya nanti melaksanakan fit and proper test semuanya berjalan lancar," kata Hadi yang didampingi Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo, KSAD dan KSAL di Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu (6/12/2017).
Di tempat yang sama, Jenderal Gatot mengaku, dirinya bersama KSAD Jenderal Mulyono dan KSAL Laksamana Ade Supandi hanya mengantarkan Marsekal Hadi.
Bagaimana pun, jelas Gatot, Marsekal Hadi merupakan juniornya Jenderal Mulyono dan Laksamana Ade Supandi.
"Bukan mendampingi, mengantar saja. Sebagai wujud yang pertama bahwa Pak KSAD, KSAL seniornya Pak Hadi secara akademik tiga tahun," ujarnya.
"Ini penting karena dalam akademi militer, senior sama junior agak gimana. Toh dengan demikian KSAD dan KSAL siap dipimpin Pak Hadi," tandasnya.
Diketahui, KSAL Ade Supandi merupakan lulusan Akademi Angkatan Laut (AAL) TNI tahun 1983. Sementara KSAD Jenderal Mulyono lulusan Akademi Militer (Akmil) tahun 1983.
Sedangkan Marsekal Hadi Tjahjanto lulus Akademi Angkatan Udara (AAU) pada 1986.(yn)