Berita
Oleh Syamsul Bachtiar pada hari Jumat, 22 Mei 2015 - 11:05:41 WIB
Bagikan Berita ini :

Elite Gerindra Ini Tolak Pembangunan Gedung DPR

55index.jpg
Ketua Komisi IV DPR Edy Prabowo. (Sumber foto : ISTIMEWA)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Saat pimpinan DPR RI mewacanakan pembangunan gedung dan berbagai fasilitas lainnya, justru suara berbeda datang dari salah satu politisi Senayan dari Fraksi Partai Gerindra Edy Prabowo.

Menurut Ketua Komisi IV DPR RI dari Fraksi Partai Gerindra ini, pembangunan gedung harus dikaji dari berbagai aspek terlebih dahulu.

"Saya nolak pembangunan gedung dan saya minta kajian secara detail dari dulu terkait gedung," kata dia di Nusantara I DPR RI Jakarta, Jumat (22/05/2015).

Namun, lanjut dia, alasan gedung kapasitasnya terlalu berlebih hal tersebut perlu juga diperhatikan disatu sisi.

"Memank betul kita butuh ruangan, tapi bagi saya sendiri tidak begitu penting ruang besar dan saya dorong agar ada audit gedung dulu dan duit untuk pembangunan gedung terlalu besar. Saya akan kaji dulu pada intinya terkait biaya tersebut," pungkas dia. (ai)

tag: #DPR  #Gedung Baru  #Komisi IV  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement