Berita
Oleh Bachtiar pada hari Sabtu, 22 Agu 2020 - 17:56:33 WIB
Bagikan Berita ini :

Politikus Demokrat Ini Pertanyakan Penggunaan Anggaran Negara Untuk Para Influencer

tscom_news_photo_1598093793.jpg
Sartono Hutomo Anggota Komisi VII DPR RI (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Anggota Komisi VII DPR RI Sartono Hutomo mengkritisi besaran anggaran yang digunakan oleh sejumlah Kementerian dan Lembaga Negara untuk influencer.

Politikus Demokrat itu mempertanyakan apakah penggunaan anggaran di setiap Kementerian dan Lembaga Negara tersebut sudah melalui mekanisme pembahasan di DPR.

"Apakah setiap mitra kerja yang menggunakanan APBN untuk para influncer tersebut sudah melalui pembahasan di DPR," ketus dia, Sabtu (22/8/2020).

Tak hanya itu, Sartono mengaku bingung dan tidak habis pikir dengan mekanisme penunjukan dari setiap agency influencer tersebut.

Menurut Sartono, apakah setiap Kementerian dan Lembaga melakukan lelang atau penunjukan langsung.

"Lalu fungsi menggunakan para influencer untuk apa. Harus dijelaskan secara detail ke publik. Harus transparan," tegas Sartono.

Sartono menekankan, saat ini Indonesia sedang berada di situasi krisis bahkan tengah dalam ancaman resesi ekonomi.

"Dengan demikian daripada anggaran negara untuk penggunaan influencer, alangkah baiknya, jika pemerintah mengalihkan anggaran tersebut untuk penanganan Covid-19," pungkasnya.

tag: #apbn  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
PEMPEK GOLDY
advertisement
KURBAN TS -DD 2025
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Sekjend PKS Sampaikan Duka Mendalam atas Insiden Ledakan di Garut, Desak Audit Pemusnahan Amunisi TNI

Oleh Sahlan Ake
pada hari Senin, 12 Mei 2025
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Sekretaris Jenderal DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Habib Aboe Bakar Alhabsyi menyampaikan duka cita yang mendalam atas peristiwa tragis yang terjadi di Desa Sagara, ...
Berita

Konferensi Parlemen OKI Dimulai di DPR, Siap Bahas Visi Misi Bagi Mereka yang Terpinggirkan

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Konferensi Parliamentary Union of the OIC Member States (PUIC) ke-19 atau Persatuan Parlemen Negara Anggota Organisasi Kerjasama Islam (OKI) yang digelar DPR RI sudah ...