Berita
Oleh Mandra Pradipta pada hari Kamis, 04 Jun 2015 - 12:21:47 WIB
Bagikan Berita ini :

Jelang Pilkada Serentak, Gerindra Tolak Praktek Gentong Babi

83095948000_1410782596-desmond130920-c.jpg
Ketua DPP Gerindra, Desmond J. Mahesa (Sumber foto : ISTIMEWA)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Ketua DPP Gerindra, Desmond J. Mahesa menegaskan bahwa partainya tidak mungkin melakukan praktek politik 'gentong babi' dalam Pilkada serentak yang menggunakan dana APBN.

"Ada banyak hal yang masih bisa dilakukan. Gerindra tidak mungkin melakukan cara kotor tersebut," kata Desmond kepada TeropongSenayan di gedung Nusantara II DPR, Jakarta, Kamis (4/6/2015).

Selain itu Wakil Ketua Komisi III DPR ini menambahkan kalau pelaksanaan Pilkada serentak bakal berlangsung secara selektif dan akan diawasi oleh banyak pihak. Jadi, segala bentuk kecurangan dapat diminimalisir.

"Pilkada serentak ini sangat selektif dan penuh dengan pertimbang yang matang," ujarnya. (ai)

tag: #Gentong Babi  #Pilkada  #Gerindra  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement