Berita
Oleh Sahlan Ake pada hari Kamis, 25 Jun 2015 - 16:42:38 WIB
Bagikan Berita ini :

Tenaga Kerja Kasar China Serbu Indonesia, Ini Janji Komisi IX

3DedeYusuf_indra.JPG
Dede Yusuf (kiri) (Sumber foto : Indra Kusuma/ TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Ketua Komisi IX DPR Dede Yusuf akan menindaklanjuti adanya tenaga kerja kasar berasal dari negeri China yang masuk ke Indonesia. Bahkan ia akan memanggil Menteri Tenaga Kerja (Menaker) dalam rapat kerja dengan DPR.

"Kita akan cek terlebih dahulu apakah benar banyak yang masuk tenaga kerja kasar Dari China apakah hanya simpang siur. Jika kebenaran itu ada kita akan pangil Menakertrans," kata Dede Yusuf di kompleks Parlemen, Senayan, Kamis (25/6/2015).

Politisi Demokrat ini mengatakan, seharusnya jika para tenaga kerja dari luar negeri datang ke Indonesia, itu sudah harus mempuyai surat izin secara resmi. Tapi kalau tidak, ini yang harus bertangung jawab pemerintah.

"Ini malah pemerintah sendiri buka investor dari China secara besar-besaran. Mana regulasi pengawasan dari pemerintah," ucapnya.

Dia memaklumi jika yang datang ke Indonesia tenaga kerja terlatih, seperti pekerja untuk pembangunan gedung, jalan tol, dan waduk.

"Ini levelnya apa sih? Kalau tenaga kerja kasar kita kan punya," ketus Dede.

Dalam masalah ini, kata mantan aktor itu, seharusnya pemerintah melakukan pengawasan yang ketat agar tidak terus-menerus masuknya pekerja dari luar.

"Pengawasannya harus kuat dahulu, untuk menyaring investor masuk, bukan investor tenaga kerja yang kita masukan," tandasnya.(yn)

tag: #tenaga kerja china  #china  #komisi ix dpr  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement