Berita
Oleh Sahlan Ake pada hari Minggu, 10 Nov 2024 - 12:58:57 WIB
Bagikan Berita ini :

Target Suara Pilkada, Warga Kawal TPS Jakarta Barat Tingkatkan Koordinasi dan Bimbingan Teknis

tscom_news_photo_1731218337.jpg
Rapat koordinasi dan Bimbimbingan teknis tim Pramono-Rano Karno (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Menjelang pemilihan kepala daerah yang semakin dekat, Warga Kawal TPS mengadakan Rapat Koordinasi dan Bimbingan Teknis yang difokuskan di wilayah Jakarta Barat dan diselenggarakan pada Sabtu (9/11). Acara ini dihadiri oleh 63 peserta yang terdiri dari para koordinator kota, koordinator kecamatan, hingga koordinator wilayah.

Pertemuan ini menjadi momen penting dalam mempersiapkan koordinasi dan strategi teknis untuk menyukseskan pemenangan pasangan calon Pramono Rano di wilayah Jakarta Barat.

Tri Bagus, Dewan Pengarah Warga Kawal TPS, membuka acara ini dengan memberikan arahan dan panduan terkait agenda yang akan dilaksanakan. Dalam sambutannya, Tri Bagus menekankan pentingnya rapat koordinasi ini untuk merumuskan target perolehan suara hingga ke tingkat TPS di setiap kelurahan di Jakarta Barat.

“Agenda hari ini bukan sekadar rapat koordinasi biasa, tetapi adalah kesempatan bagi kita untuk menyusun strategi pemenangan dengan prinsip 3T yang sebelumnya sudah ditekankan yakni terencana, terstruktur, dan terkendali. Harapannya, setiap koordinator mampu bekerja secara detail dan selaras di lapangan,” ujar Tri Bagus.

Sebagai informasi, Jakarta Barat sebagai wilayah dengan populasi terbanyak kedua di DKI Jakarta, memang menjadi sasaran strategis untuk menggalang dukungan bagi pasangan calon Pramono Rano. Dalam hal ini, acara koordinasi dan bimbingan teknis bertujuan untuk memperkuat pemahaman dan tanggung jawab masing-masing koordinator dalam meraih target suara yang telah direncanakan.

Alfadhilla, Koordinator Jakarta Barat, turut menyampaikan arahan kepada seluruh koordinator yang hadir. Ia menegaskan pentingnya kekompakan dan kerja keras dalam mencapai target suara yang telah dirumuskan. “Kita perlu tetap fokus dan bekerja bersama untuk meraih target ini, dan yang tak kalah pentingnya adalah memastikan keamanan surat suara pada hari pencoblosan sebagai wujud komitmen kita dalam memenangkan pasangan Pramono Rano,” ungkapnya.

Dalam hasil Focus Group Discussion (FGD), masing-masing kecamatan di wilayah Jakarta Barat telah merumuskan target perolehan suara yang jelas dan spesifik untuk memastikan dukungan maksimal bagi pasangan calon Pramono Rano.

1. Kecamatan Cengkareng menargetkan dukungan sebesar 105.000 suara, yang disebar di 525 TPS.
2. Di Kecamatan Grogol Petamburan, target perolehan suara yang ingin dicapai adalah 68.000 suara melalui 340 TPS.
3. Kecamatan Kalideres menyusun target 76.000 suara yang diharapkan dapat diperoleh dari 380 TPS yang tersebar di wilayah tersebut.
4. Kecamatan Kebon Jeruk juga menetapkan target suara yang ambisius, yaitu sebesar 91.000 suara melalui 455 TPS yang ada.
5. Sementara itu, Kecamatan Kembangan menargetkan perolehan 34.000 suara dari 170 TPS.
6. Kecamatan Palmerah telah menentukan target 55.600 suara yang akan diupayakan melalui 278 TPS.
7. Kecamatan Tamansari, targetnya adalah sebesar 37.400 suara yang akan dihimpun dari 187 TPS.
8. Terakhir, Kecamatan Tambora merencanakan perolehan 62.600 suara dengan dukungan dari 313 TPS di wilayahnya.

Total keseluruhan target suara ini mencerminkan tekad besar Warga Kawal TPS untuk memaksimalkan potensi suara di setiap wilayah Jakarta Barat. Melalui Rapat Koordinasi dan Bimbingan Teknis ini juga sebagai upaya warga kawal TPS untuk menjaga integritas suara rakyat. Agenda ini adalah upaya kolektif untuk memastikan bahwa suara setiap warga terlindungi dan pemilihan berjalan dengan transparan serta demokratis.

tag: #pilkada  #rano-karno  #pramonoanung  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement