JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Aksi penenggelaman kapal-kapal nelayan asing pencuri ikan belum mencapai sasaran. Karena kapal yang ditenggelamkan masih berukuran kecil. "Kalau berani dan mampu, tenggelamkan dong kapal-kapal berukuran 300GT (gross ton). Kapal itu punya daya tampung besar,” kata Wakil Ketua Komisi IV DPR RI E Herman Khaeron kepada TeropongSenayan di Jakarta Selasa (23/12).
Menurut Herman, kapal berukuran sekitar 300GT merupakan armada pencuri ikan yang banyak beroperasi di kawasan Zona Ekonomi Ekslusif (ZEE). "Harusnya kapal-kapal 300 GT ini yang menjadi target untuk ditenggelamkan. Karena kapal itu menampung ikan hasil curian dari kapal-kapal kecil,” katanya.
Diakui Herman, penenggelaman sejumlah kapal nelayan pencuri ikan hingga saat ini belum ada yang spektakuler, alias tidak ada yang istimewa. "Tapi kalau yang ukuran besar, yang menampung ikan curian itu sangat layak ditenggelamkan,” ujar dia lagi.
Sebab, lanjut Herman, untuk kapal-kapal ukuran kecil yang telah ditangkap bisa diambil kebijaksanaan agar menguntungkan nelayan lokal. "Kalau untuk kapal-kapal kecil, yang paling-paling hanya berukuran sampai dengan 30 GT itu dipergunakan saja oleh nelayan-nelayan kita, kan bisa lebih bermanfaat," pungkasnya. (ec)