Berita
Oleh Mandra Pradipta pada hari Sabtu, 07 Jan 2017 - 12:04:07 WIB
Bagikan Berita ini :

Fokus Urus Ekonomi Saja, Masyarakat Disebut Sudah Nyaman dengan Dunia Maya

65(PDIP)EfendiI.jpg
Effendi Simbolon (Sumber foto : Dokumen TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Anggota Komisi I DPR Effendi Simbolon menilai, saat ini masyarakat memang sudah nyaman dengan dunia maya, karena kecepatan informasi dan komunikasi tanpa harus bertatap muka langsung.

Namun, Effendi mengaku setuju bila ada berita hoax yang sudah mengganggu kedaulatan negara harus ditindak dengan tegas. Bagaimanapun, hal itu sudah masuk dalam kategori sebuah ancaman.

"Dunia maya kan hanya instrumen, dia (masyarakat) enjoy dia bisa mengoperasikan sendiri. Yang penting gue share (berbagi) aja, crot, crot," kata Effendi dalam diskusi bertajuk Media Sosial, Hoax, dan Kita di Warung Daun, Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (7/1/2016).

Sementara itu, politisi PDI-Perjuangan ini mengungkapkan, kalau di negara maju seperti Amerika Serikat, hal seperti ini sudah sangat wajar selama tidak mengganggu kedaulatan.

"Di Amerika juga main kayak begini, bahkan di pemilunya juga. Lebih baik pemerintah ini urusin ekonomi, harga BBM, dan tarif dasar listrik ketimbang urusin berita hoax," jelasnya.

"Sepanjang ada delik aduan, kenapa kita yang pusing. Karena dunia maya membantu ruang berinteraksi masyarakat sekarang," tutupnya. (icl)

tag: #pdip  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
RAMADHAN 2025 H ABDUL WACHID
advertisement
DOMPET DHUAFA RAMADHAN PALESTIN
advertisement
RAMADHAN 2025 M HAEKAL
advertisement
RAMADHAN 2025 AHMAD NAJIB Q
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Berita Lainnya
Berita

OSO Terpilih Ketum Kushin Ryu Karete Indonesia

Oleh Sahlan Ake
pada hari Senin, 17 Mar 2025
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Oesman Sapta Odang (OSO) terpilih menjadi Ketua Umum Kushin Ryu M Karate Do Indonesia (KKI) periode 2025-2029. Para pengurus daerah memilih OSO secara aklamasi, dalam ...
Berita

Komisi IV DPR Ingatkan Pemda: Pantai Jangan Dikuasai Swasta, Tetap Jaga Lingkungan

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Anggota Komisi IV DPR RI Daniel Johan mengingatkan Pemerintah Daerah (Pemda) untuk lebih tegas dalam mengatur dan mengawasi penggunaan ruang laut dan pesisir. Khususnya ...