Berita
Oleh M.Anwar pada hari Senin, 10 Apr 2017 - 07:27:21 WIB
Bagikan Berita ini :

Korban Tewas Bom Mesir Terus Bertambah

50presidenmesir.jpg
Presiden Mesir Abdel-Fattah al-Sisi (Sumber foto : ist)

KAIRO (TEROPONGSENAYAN) - Korban tewas dan luka akibat ledakan bom di dua lokasi di Mesir terus bertambah. Korban tewas yang sebelumnya 36 kini menjadi 44 orang, sedangkan luka-luka dari 100 menjadi 120 orang.

Menyikapi peristiwa tersebut, Presiden Mesir Abdel-Fattah al-Sisi memberlakukan status darurat selama tiga bulan. Pengumuman itu datang berjam-jam setelah dua ledakan mematikan di bagian utara Mesir, yang menewaskan sedikitnya 44 orang dan menyebabkan 120 orang lebih terluka, kebanyakan anggota jemaat yang sedang menjalankan ibadah Minggu Palma.

Serangan bom di Gereja Mar Girgis Kota Tanta di Provinsi Gharbiya menewaskan sedikitnya 27 orang dan melukai 78 orang, sementara bom bunuh diri selanjutnya di Gereja Saint Mark di kota pesisir Alexandria menewaskan 17 orang dan melukai 48 orang menurut Kementerian Kesehatan. Kedua tragedi tersebut terjadi pada Minggu (9/4/2017).

ISIS mengklaim bertanggungjawab atas dua pengeboman itu di situs beritanya yang disebut "Amaq".

Al-Sisi dalam pernyataannya mengutuk keras serangan itu dan menyampaikan belasungkawa kepada keluarga korban. Presiden juga mengumumkan tiga hari duka untuk para korban.

"Terorisme berbahaya ini menyasar bangsa dan warganya, baik Koptik maupun Muslim, dan ini tidak akan mematahkan determinasi warga Mesir dan kesetiaan mereka melawan kekuatan jahat," kata Sisi dalam satu pernyataan yang dikutip kantor berita Xinhua. (plt/ant)

tag: #mesir  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement