Berita
Oleh Sahlan Ake pada hari Minggu, 13 Agu 2017 - 05:58:46 WIB
Bagikan Berita ini :

Politikus Gerindra Nilai Pembangunan Meikarta Sebagai Pelecehan Hukum

96sodik.jpg
Sodik Mudjahid (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Politisi Gerindra Sodik Mudjahid menilai mega proyek Kota Baru Meikarta di Cikarang sebagai pelecehan terhadap hukum.

Pasalnya, masih kata dia, proyek tersebut belum ada izin tapi pengembang sudah membangun dan bahkan menjualnya.

"Saya mendukung dan minta pemerintah propinsi Jabar konsisten dengan penghentian projek ini karena selain tidak ada izin, melanggar tata ruang, merusak lingkungan,menggusur perkmapungan penduduk. Juga karena adanya arogansi dan pelecehan hukum," kata Sodik saat dihubungi TeropongSenayan, Sabtu (12/8/2017).

Wakil Komisi VIII DPR RI ini juga menilai lemahnya pengawasan dari pemerintah dimana ada suatu proyek yang sedang jalan dan sudah menjual padahal belum ada izin.

"Ini mirip dengan proyek reklamasi Jakarta, izin belum ada dan tuntas pembangunan sudah jalan," tandasnya.

Sebelumnya, Wakil Gubernur Jawa Barat, Dedi Mizwar meminta proyek Meikarta milik Lippo Grup di Cikarang, dihentikan. Baik proses pembangunan maupun pemasaran karena belum mendapatkan izin dari pemprov.

Pasalnya, pihak Lippo belum mengajukan permohonan untuk mendapatkan rekomendasi dari Pemprov sesuai Peraturan Daerah Nomor 12 tahun 2014 tentang Pengelolaan Pembangunan dan Pengembangan Metropolitan dan Pusat Pertumbuhan daerah kabupaten/kota.

"Kalau tidak dapat rekomendasi kan (namanya) menjual barang ilegal," kata Dedi. (icl)

tag: #partai-gerindra  #proyek-meikarta  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Ali Wongso: SOKSI Dukung Penuh Jokowi dan Gibran Berada di Partai Golkar

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 25 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketum SOKSI ,Ir. Ali Wongso Sinaga mendukung penuh Pak Jokowi dan Pak Gibran berada di Partai Golkar. Hal ini sebagaimana pernyataan Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto ...
Berita

Bamsoet Apresiasi KPU dan Dukung Penetapan Prabowo - Gibran Sebagai Presiden dan Wapres RI

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mengapresiasi kerja keras komisi Pemilihan Umum (KPU) serta mendukung penetapan Komisi Pemilihan ...