Berita
Oleh Sahlan pada hari Kamis, 14 Des 2017 - 21:09:05 WIB
Bagikan Berita ini :

Mahyudin Berharap Aziz Diberi Posisi Ketua DPR

61Mahyudin-Golkar.jpg
Mahyudin (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Wakil Ketua Dewan Pakar Partai Golkar Mahyudin berharap Ketum Golkar terpilih Airlangga Hartanto menempatkan Aziz Syamsuddin sebagai ketua DPR.

"Sangat terbuka, kalau saya begitu. Aziz diberi kesempatan dan namanya sudah disebut sebut untuk menjadi ketua DPR, waktunya tidak lama lagi kan. Sangat mungkin. Itu harapan saya. Airlangga jadi Ketum, Aziz jadi ketua DPR dan Idrus Marham menjadi menteri," kata Mahyudin di Jakarta, Kamis (15/12/2017).

Mahyudin juga menduga mundurnya Aziz lantaran ada kesepakatan untuk posisi ketua DPR.

"Bisa jadi ada bergaining semacam itu, ‎kalau ada satu dua orang tidak puas, memang dalam politik itu pasti ada, kita minimalisir sekecil mungkin," katanya.

Diketahui, rapat pleno DPP Partai Golkar telah memutuskan Airlangga sebagai Ketua Umum Partai Golkar definitif menggantikan Setya Novanto yang saat ini telah menjadi terdakwa dalam kasus dugaan korupsi KTP Elektronik.(yn)

tag: #partai-golkar  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement