Berita
Oleh bachtiar pada hari Jumat, 27 Mar 2015 - 13:54:19 WIB
Bagikan Berita ini :
konflik golkar

Anak Agung Laksono Risih dengan Pengamanan di Lantai 12 DPR

44unnamed.jpg
Penjagaan polisi di lantai 12 DPR RI (Sumber foto : Indra Kusuma/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Anggota Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dari Fraksi Golkar Dave Laksono merasa risih dan terganggu dengan keberadaan sejumlah aparat pengamanan, baik dari Pamdal maupun aparat Kepolisian.

"Saya sangat terganggu buat apa pengamanan terlalu banyak dan buat apa berlebihan," kata anak Agung Laksono tersebut di Nusantara II DPR RI Jakarta, Jumat (27/03/2015).

Lebih lanjut Dave mengatakan bahwa dengan adanya pengamanan seperti itu, menunjukan bahwa tidak adanya kedewasaan dalam berpolitik.

"Sangat tidak pantas dan tidak sepatutnya ada pengamanan berlebihan, harusnya kalau merasa senior, berpolitik itu memakai cara-cara yang santun bukan memakai otot," tandas dia.

Seperti diketahui dalam beberapa hari terakhir ini, pengamanan di ruang Fraksi partai Golkar di lantai 12 terlihat berbeda dengan pengamanan seperti hari-hari biasanya. (iy)

tag: #konflik golkar  #dave laksono  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement