JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Suhardi Alius menyebutkan, banyak jalur tikus di sekitar Lapas Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah.
Terlebih, lanjut Suhardi, banyak kontrakan di sekitaran Lapas Nusakambangan yang dihuni keluarga narapidana.
"Dulu kami pernah ke Nusakambangan, itu banyak kontrakan di sekitar itu dan kontrakannya juga ternyata orang-orang yang punya hubungan keluarga yang ada di dalam," ujar Suhardi dalam rapat bersama Komisi III DPR, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (30/5/2018).
Dia pun mengaku sudah berkoordinasi dengan Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia mengenai persoalan tersebut.
"Memang ini berbahaya juga, memang kami butuh Polri dan juga TNI untuk menjaga jalan tikus," katanya.(yn)