Berita
Oleh Aris Eko pada hari Jumat, 24 Apr 2015 - 11:45:04 WIB
Bagikan Berita ini :

Dibajak Pemodal, Demokrasi Terancam Gagal Total

47IMG_20150422_204109.jpg
Hariman Siregar, Direktur Indemo (Sumber foto : Aris Eko/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)-Pelaksanaan demokrasi di Indonesia sejak reformasi 1998 dinilai gagal membangun soft infrastructure atau kelembagaan. Akibatnya, kesejahteraan yang diharapkan masyarakat tak kunjung bisa terwujud.

"Soft infrastructure atau kelembagaan menjadi dasar penting bagi bangunan demokrasi. Namun ini gagal dibangun di Indonesia," papar Hariman Siregar, Direktur Indonesia Democracy Monitor (Indemo) di Jakarta, Rabu (22/4/2015).

Saat berdiskusi dengan TeropongSenayan, Hariman mengungkapkan kegagalan sistem demokrasi membangun kelembagaan akibat dibegal para pemodal. Kini hampir seluruh lini sistem demokrasi dikuasai para pemodal.

"Mereka telah menjadi bandar bagi para politisi maupun parpol. Bahkan, para pemilik kapital itu juga telah menjadi bandar untuk Istana," tegas Hariman yang juga tokoh peristiwa Malari tahun 1974 ini. Sebagai aktivis dia prihatin dengan kondisi ini.

Hariman mengingatkan tanpa soft infrastructure atau kelembagaan yang mapan maka demokrasi Indonesia akan menemui jalan buntu. Dia memperkirakan bukan tidak mungkin akan kembali hadirnya perilaku otoritarian.

Soft infrastructure atau kelembagaan sebagai dasar demokrasi itu meliputi bukan hanya birokrasi pemerintahan, namun juga proses regerasi kepemimpinan hingga tatanan sosial-politik yang sehat. Tanpa ini demokrasi menciptakan kegaduhan.

Hariman menunjukkan, akibat demokrasi gagal membangun soft infrastructure maka pemerintahan berjalan tanpa arah akibat lemahnya kepemimpinan. Sedang parlemen bekerja tanpa melaksanakan amanah atau kepentingan rakyat.(ris)

tag: #hariman  #indemo  #demokrasi  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
PEMPEK GOLDY
advertisement
KURBAN TS -DD 2025
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Hardjuno Nilai Keputusan Hukum Thomas Lembong Tak Sepenuhnya Sesuai Asas Hukum Pidana

Oleh Sahlan Ake
pada hari Sabtu, 19 Jul 2025
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Putusan Majelis Hakim Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) terhadap mantan Menteri Perdagangan Thomas Lembong menuai kritik dari kalangan ahli hukum. Salah satunya datang dari ...
Berita

Kemah BM PAN Komitmen Lahirkan Regenerasi Kepemimpinan

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --DPP Barisan Muda Penegak Amanat Nasional (BM PAN) menyelenggarakan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) dan Kemah Akbar Barisan Merah Putih pada 17–19 Juli 2025 di Lembah ...