JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Rencana Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) untuk membuat lokalisasi prostitusi dan sertifikasi PSK mendapat kecaman dari Ketua Komisi VIII DPR, Saleh Partaonan Daulay. Ia meminta Ahok agar tidak terlalu banyak wacana.
"Ahok jangan banyak wacana kerja saja yang benar sesuai dengan tugas-tugas gubernur misalnya masalah banjir dan mancet yang belum bisa diselesaikan saat ini," kata Saleh pada TeropongSenayan, Rabu (29/4/2015).
Anggota Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) ini menilai lokalisasi prostitusi itu jauh dari budaya ketimuran.
"Indonesia negara timur yang sangat kental dengan agama Islam tidak cocok dengan rencana lokalisasi," katanya.
Saleh mengungkapkan, sebenarnya rencana membangun lokalisasi sudah pernah digaungkan, tapi masyarakat menolak itu.
"Sudah pernah ada wacana seperti ini, tetapi masyarat tidak senang. Wacana ini tidak akan berjalan lancar. Keinginan masyarakat yang menutup, malah ini mau dibuka kembali," paparnya. (iy)