JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Dalam rangka mendukung Program Pemerintah di bidang Pendidikan dan Sumber Daya Manusia yang Unggul dan Berdaya Saing. DPP Gemabudhi bekerja sama dengan Sekolah Tinggi Agama Buddha Nalanda menyerahkan beasiswa kepada kader-kader DPP Gemabudhi yang hadir pada acara Seminar Moderasi Beragama yang diselenggarakan oleh DPP Gemabudhi dan DPD Gemabudhi Jawa Barat 18 April 2021 Bekasi-Jawa Barat.
Melalui program beasiswa STAB Nalanda ini diberikan 10 paket Beasiswa oleh Head Marketing STAB Nalanda (Bapak Rudy) kepada Ketua Umum DPP Gemabudhi Bambang Patijaya,SE.,MM.
Untuk selanjutnya diberikan oleh Bambang Patijaya kepada kader-kader Gemabudhi yang terpilih melalui seleksi acak yang dilakukan oleh panitia seminar. Beasiswa ini diberikan kepada kader muda Buddhis yang hendak melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi pada tingkat Strata 1 (S1).
"Mari kita Belajar Agama Buddha dan mendukung STAB Nalanda agar menjadi salah satu pusat pendidikan Agama Buddha yang maju, kredibel dan berkualitas sehingga bisa menjadi Universitas Nalanda kedepannya," kata Bambang dalam sambutanya.
Sebagai informasi program Beasiswa kepada kader adalah program rutin yang diadakan oleh DPP Gemabudhi bagi kader-kader yang berprestasi dan memiliki keinginan untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi. Hanya dengan pendidikan dan pengetahuan yang baik maka masalah-masalah yang ada dimasyarakat dapat diselesaikan dengan maksimal. tukas Bambang.
Senada dengan itu, Rudy selaku Head of Marketing STAB Nalanda sangat mengapresiasi DPP Gemabudhi yang sudah mendukung Generasi Muda Buddhis Indonesia dalam bidang pendidikan, khususnya pendidikan Agama Buddha.
"Kami sangat senang dan memberikan apresiasi yang tinggi kepada DPP Gemabudhi dan DPD Gemabudhi Jawa Barat atas peran sertanya memajukan pendidikan Agama Buddha di Indonesia," tandasnya.