Berita
Oleh Sahlan Ake pada hari Jumat, 26 Jun 2015 - 21:28:02 WIB
Bagikan Berita ini :

Kader Golkar Ini "Ngarep" Dana Parpol Dinaikkan Hingga 10 Kali Lipat

45RambeKamarulzaman.jpg
Rambe Kamarulzaman (Sumber foto : Mulkan Salmun/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Politisi Golkar Rambe Kamarulzaman mendukung penuh rencana Presiden Jokowi untuk menaikkan anggaran bantuan bagi partai politik. Bahkan ia meminta agar dinaikan 10 kali lipat dari yang diterima partai saat ini.

"Setuju kalau bisa 10 kali lipat. Itu masih tanggung harusnya Rp 10 ribu per suara. Tapi permasalahannya kita masih memiliki kondisi keuangan sulit," kata Rambe di kompleks Parlemen, Senayan, Jumat (26/6/2015).

Menurutnya, yang akan menetapkan anggaran dana parpol tersebut nantinya DPR sebagai pengawas dan pembuat aturan.

"Yang tentukan anggaran budget nanti DPR. Karena tugas parpol hanya menampung aspirasi masyarakat," ungkapnya.

Sudah sewajarnya, sebut ketua Komisi II DPR ini, Parpol mempunyai uang karena selama ini harus berjuang mengumpulkan dana buat operasional partai.

"Rencananya akan dibicarakan oleh Mendagri. Sepuluh kali lipat sudah ketok palu pendahuluan pada saat kemarin raker gabungan. Pantaslah 10 kali. ‎Tidak membebani keuangan negara," tandasnya.

Berdasarkan data Direktorat Jenderal Kesatuan Bangsa dan Politik Kemendagri, bantuan keuangan dari APBN untuk setiap parpol saat ini dihitung dari jumlah suara yang diperoleh saat pemilu dikali Rp 108. Dengan hitungan itu, PDI-P, misalnya, sebagai pemenang Pemilu 2014, mendapat bantuan Rp 2.557.598.868 yang berasal dari 109 kursi atau 23,78 juta suara yang diraihnya di DPR dikali Rp 108, sesuai Peraturan Pemerintah Nomor 5 Tahun 2009 tentang Bantuan Keuangan kepada Parpol. Total bantuan keuangan dari APBN untuk 10 partai yang lolos ke DPR tercatat Rp 13.176.393.876.(yn)

tag: #dana parpol  #golkar  #parpol  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement