Berita
Oleh Mandra Pradipta pada hari Sabtu, 04 Jul 2015 - 20:40:40 WIB
Bagikan Berita ini :

SBY Lupa Singkatan Partai Sutiyoso, Kader PD Senyum-Senyum

65sby demokrat.jpg
Ketua Umum Demokrat SBY (Sumber foto : istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) -Ketua Umum Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono lupa singkatan lengkap PKPI, partai yang kini dipimpin Sutiyoso. Padahal saat partai itu masih dipimpin Edy Sudrajat pernah punya peran menjadikan dirinya sebagai presiden.

Kejadiannya saat SBY mencoba mengingatkan para kadernya kalau ketokohan itu lebih penting dibanding pengusung dalam Pilkada serentak. Seperti ketika dirinya terpilih jadi Presiden 2004. Padahal saat itu hanya didukung partai kecil seperti PBB, PKPI, dan putaran keduanya oleh PKB serta PKS.

"Saudara ingat, saya 2004 didukung partai-partai kecil PBB dan PKP partai kesatuan dan apa?....," kata SBY sambil mencari-cari kata untuk mengingat singkatan di hadapan kadernya di Rapimnas Partai Demokrat di JCC Senayan, Jakarta, Sabtu (4/7/2015).

Tak berselang lama SBY pun akhirnya tahu kalau P-nya yang dimaksud adalah Persatuan, setelah kadernya yang merupakan peserta Rapimnas memberi tahu singkatan PKPI.

Tentu saja hal itu membuat para kadernya tertawa kecil. SBY sendiri dengan tenang melanjutkan pidatonya kembali sebelum adzan Maghrib berkumandang.(ss)

tag: #pkpi  #sby  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
IDUL FITRI 2025 AHMAD NAJIB Q
advertisement
DOMPET DHUAFA RAMADHAN PALESTIN
advertisement
IDUL FITRI 2025 WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2025 HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2025 HERMAN KHAERON
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Sikap DPR soal Penghapusan SKCK Berarti Buat Rakyat

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 03 Apr 2025
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Usulan penghapusan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) yang diusulkan oleh Kementerian Hak Asasi Manusia (HAM) mendapatkan respon positif dari DPR. Sikap yang ...
Berita

5 Tahun Tidak Bisa Pulang, Bu Atun Bersyukur Ada Program Mudik Gratis dari BUMN

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Setelah lima tahun menahan rindu untuk pulang ke kampung halaman keluarga di Tegal, Ibu Uswatun Hasanah, atau yang akrab disapa Ibu Atun, akhirnya bisa mewujudkan ...