Ragam
Oleh Aris Eko pada hari Minggu, 19 Jul 2015 - 08:54:10 WIB
Bagikan Berita ini :

Belajar di Trotoar, Bocah Ini Jadi Inspirasi Banyak Orang

79150713045031_homeless_boy_640x360_joycegilostorrefranca (1)_1437270175188.jpg
Daniel Cabrera Tengah Belajar di Trotoar Sebuah Jalan di Kota Cebu, Philipina. (Sumber foto : bbc)

CEBU (TEROPONGSENAYAN)--Daniel Cabrera, bocah 9 tahun hampir setiap malam duduk diatas kursi seadanya pada sebuah trotoar jalanan di kota Cebu, Philipina. Menghadap buku yang diletakan pada kursi kayu Daniel tampak menulis sesuatu.

Daniel memang tampak serius mengerjakan tugas sekolah dan belajar. Itu dilakukan sambil menunggu ibunya yang bekerja tak jauh dari trotoar tempat dia belajar itu. Lampu penerangan jalan cukup menerangi Daniel belajar setiap malam.

“Anak ini, dia tidak memiliki apapun akan tetapi dia mendedikasikannya dengan belajar,” ujar Joyce Torrefranca, mahasiswa Kedokteran di kota Cebu. Joyce memotret Daniel dan mengunggahnya dalam laman facebooknya.

Sontak foto yang diunggah Joyce tersebar ribuan kali dan menjadi viral di media sosial. Banyak orang mengatakan mereka juga telah terinspirasi oleh Daniel. Tak sedikit yang menaruh iba pada nasib Daniel.

Sebuah kantor berita menelusuri keluarga Daniel. Ternyata Daniel kini tinggal bersama ibunya dan saudaranya. Ayahnya meninggal ketika rumah mereka hancur dilalap api. Salah satu saudaranya sedang sakit saat ini.

Joyce yakin kisah Daniel bisa menjadi menjadi contoh bahwa apapun bisa terjadi jika kita bekerja keras. Terbukti, beberapa media dan televisi lokal memberitakan kisah Daniel yang mengundang perhatian masyarakat luas.

Tak lama kemudian, petugas kesejahteraan sosial setempat mengunjungi keluarga Cabrera untuk menawarkan bantuan.

Cols Salinas berkomentar di laman Joyce: “Kamu adalah contoh yang baik dalam membantu orang untuk menggapai mimpi mereka. Kerja yang sangat bagus.” (ris/bbc)

tag: #daniel  #joyce  #belajar  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DREAL PROPERTY
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Ragam Lainnya
Ragam

Film Buya Hamka Luar Biasa, Wajib Ditonton dan Perlu

Oleh Abdullah Al Faqir/Adang Suhardjo
pada hari Sabtu, 29 Apr 2023
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketika saya menerima undangan dari Chandra Tirta W saat itu saya sedang di Bandung, dan saya mempercepat kepulangam ke Jakarta dari rencana sebelumnya akan pulang hari ...
Ragam

Abdul Wachid Gelar Acara Bukber dan Santunan Bersama 1000 Anak-anak Yatim dan Piatu

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Anggota DPR RI dari fraksi partai Gerindra, Abdul Wachid mengadakan acara buka bersama dan santunan bagi seribuan anak-anak Yatim dan Piatu di kediamannya. Rangkaian ...